Viral, Pani Puri Makanan Unik Khas India, Bagaimana Rasanya?

Sabtu 10-08-2024,14:20 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

RAKYATBENGKULU.COM   - Viral, Pani Puri makanan unik khas negara India yang ramai dicicipi oleh konten kreator Indonesia. Bagaimana rasanya dan benarkah cocok dengan lidah masyarakat Indonesia?

Salah satu yang mencoba makanan khas India ini adalah Jessica Jane, adik dari Jess No limit tersebut mencoba makanan khas India yang bernama Pani Puri.

Dalam konten di akun tiktoknya, Jessica Jane menggunakan pakaian khas India mencoba Pani Puri.

Dalam judul kontennya ASMR Pani Puri, Jessica Jane memulai makan makanan tersebut dengan menghancurkan bagian atas dari Pani Puri dan mencampurkannya dengan beberapa kondimen lain.

BACA JUGA:Indonesia, Negara dengan Jumlah Waria yang Besar, Ada Berapa di Bengkulu?

BACA JUGA:9 Rekomendasi Makanan Khas Palembang yang Populer, Wajib Dicoba

Diantaranya yang dimasukkan oleh Jessica Jane adalah Mashed potato pedas, asam jawa, bubuk ketumbar, dan menggunakan kuah khas dari Pani Puri tersebut.

Dari yang dilakukan oleh Jessica Jane tampak dia sangat menikmati makanan tersebut, sehingga banyak sekali komentar mengenai cara Jessica Jane mengonsumsi Pani Puri.

Meskipun menggunakan kuah khusus dalam mengonsumsi Pani Puri, namun bola-bola yang crispy tersebut tidak gampang bocor walaupun sudah terkena kuah.

Jessica Jane tampak menikmati makanan tersebut hingga banyak sekali yang mengomentari, bahkan diantara para netizen mengatakan itu bukan Pani Puri yang asli.

BACA JUGA:Kesehatan Mental Terjaga: 6 Hal yang Tidak Boleh Dibagikan di Media Sosial

BACA JUGA:5 Makanan Populer di Aceh yang Wajib Dicoba, Bukan Hanya Mie Aceh

Seperti yang dikomentari oleh akun Tik Tok @Rizka yang menuliskan, "Tapi yang asli sausnya ijo nggak enak banget karena coriander leaf di blender."

Namun ada juga yang penasaran dengan rasa dari makanan India tersebut.

Salah satunya yang ingin mencoba namun takut gagal ia @syah yang berkomentar, "Ngiler tapi ragu-ragu mau coba, ada konten kreator yang nyobain Pani Puri katanya rasanya mirip obat herbal Cina."

Namun bukan hanya Jessica Jane saja yang mencoba makanan yang sedang viral di Indonesia tersebut, Pani Puri juga dicoba oleh Si Bungbung salah satu content Creator di tik tok.

Dalam kontennya Si Bungbung juga mencoba makanan yang sedang viral di media sosial tersebut dengan menggunakan Pani Puri instan yang dibeli langsung dalam e-commerce.

BACA JUGA:Review Restoran Yaya Kamari di Bali, Hadirkan Cita Rasa Autentik Makanan Khas Thailand

BACA JUGA:Pilkada Bengkulu Selatan 2024 Diprediksi Diikuti 3 Paslon

Di dalam Panipuri instan sudah dilengkapi semua bahan-bahan yang dapat anda konsumsi layaknya makanan yang ada di negara India tersebut yang terkenal tidak cocok dengan lidah Indonesia.

Namun ketika Si Bungbung mencicipi bola-bola dari Pani Puri tersebut memiliki kerenyahan yang sangat di luar ekspektasi dan juga memiliki rasa yang sangat nikmat.

Dikatakan oleh si Bungbung, "Seperti ada rice krispinya ada kuahnya asem-asem rempah gitu."

Itulah tanggapan dari content Creator tersebut dalam mencoba Pani Puri.

Sudah banyak sekali para content Creator di media sosial khususnya masyarakat Indonesia yang mencoba makanan khas India ini, ternyata cocok untuk dimakan oleh mereka yang sudah mencobanya.

BACA JUGA:Sebanyak 850 Formasi PPPK Tunggu SK KemenPAN-RB, 150 Kuota Tamatan SMA

BACA JUGA:Rahasia Awet Muda dari Dalam dengan Makanan dan Juga Tips Jaga Kulit Glowing

Tentunya makanan tersebut memiliki cita rasa yang berbeda daripada makanan Indonesia tergantung dengan personal orang masing-masing dalam mencoba makanan Pani Puti ini.

Saat ini di e-commerce Indonesia sudah banyak sekali Pani Puri instan yang dijual hingga masyarakat Indonesia yang penasaran dengan makanan khas India ini bisa memesan langsung secara online.

 

Kategori :