BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Partai Gerindra resmi berikan dukungan kepada pasangan Helmi Hasan dan Mian, untuk berlayar di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bengkulu 2024.
Adapun dukungan ini ditandai dengan penyerahan surat B1-KWK dari DPP Partai Gerindra, yang berlangsung di Kantor Pusat partai tersebut di Jakarta.
Diketahui surat B1 KWK ini adalah persyaratan penting bagi pasangan calon untuk dapat mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai peserta Pilgub.
BACA JUGA:PKS Resmi Dukung Pasangan Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
BACA JUGA:Rohidin Mersyah Vs Helmi Hasan Berpeluang Head to Head dalam Pilgub Bengkulu 2024
Proses penyerahan surat ini turut dihadiri oleh Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, Suharto MBA dan beberapa petinggi partai lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Prabowo menyampaikan harapannya agar pasangan Helmi Hasan dan Mian bisa membawa perubahan positif dan kemajuan bagi Provinsi Bengkulu.
Diketahui Helmi Hasan, yang pernah menjabat sebagai Walikota Bengkulu, menyatakan kesiapannya untuk berkompetisi dalam Pilgub mendatang bersama Mian yang merupakan Bupati Bengkulu Utara.
BACA JUGA:Pilgub Bengkulu 2024, KPU Provinsi Bengkulu Terima 235.619 Perbaikan Dukungan Dempo - Kanedi
Selain itu, Helmi Hasan juga menegaskan kalau mereka akan fokus pada pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Bengkulu.
“Alhamdulillah hari ini kami menerima surat B1 KWK sebagai calon gubernur dari partai Gerindra," kata Helmi dikutip dari KORANRB.ID.
Dikatakan Helmi, dirinya berkomitmen untuk bekerja sama dengan Mian dalam mengatasi berbagai tantangan di Bengkulu.
Termasuk peningkatan infrastruktur, pendidikan, dan juga pelayanan kesehatan.
BACA JUGA:Dapat Rekomendasi Golkar, Rohidin - Meriani Resmi Berpasangan di Pilgub Bengkulu 2024