Biasanya, barang-barang ini diletakkan dekat dengan mesin pembuat kopi atau teko listrik di dalam kamar tempat kamu menginap.
Kamu boleh membawanya pulang dan dapat kamu nikmati di rumah sebagai pengingat momen santai saat menginap.
4. Majalah atau Brosur Wisata
Majalah atau brosur wisata yang kerap ditempatkan di kamar tidur hotel atau lobi hotel juga dapat kamu bawa pulang.
Barang ini disediakan pihak hotel untuk memberikan informasi kepada tamu, dan kamu bisa membawanya sebagai referensi wisata di kemudian hari.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Ide Desain Kamar Tidur Utama Ukuran 4×5 Meter dengan Kamar Mandi di Dalam
BACA JUGA:6 Tips Desain Rumah Minimalis Sederhana dengan 3 Kamar Tidur, Nyaman dan Tampil Estetik
5. Sikat Gigi dan Pasta Gigi
Sikat gigi dan pasta gigi biasanya juga disediakan di kamar hotel dan umumnya termasuk dalam perlengkapan mandi yang bisa dibawa pulang.
Barang-barang yang tersedia ini umumnya sekali pakai, sehingga tidak masalah jika kamu memasukkannya ke dalam koper saat kamu pulang.
Jadi, sebelum meninggalkan kamar hotel, sebaiknya pastikan kembali jika kamu hanya membawa barang-barang yang memang diperbolehkan.
Dengan begitu, kamu bisa pulang dengan perasaan tenang tanpa perlu khawatir sudah melanggar aturan.