7 Cara Mengatasi Cinlok di Tempat Kerja, Jaga Profesionalisme

Selasa 10-09-2024,18:49 WIB
Reporter : Rizky Nova Amelia
Editor : Heri Aprizal

2. Batasi Interaksi di Luar Pekerjaan

Membatasi interaksi sosial di luar pekerjaan dengan rekan kerja juga dapat dijadikan cara menghindari cinlok.

Meski sebenarnya jalan-jalan atau makan bersama sesekali tidak masalah.

Namun jika sudah terlalu sering bertemu di luar kantor, ini dapat meningkatkan kedekatan yang tidak diinginkan.

Sebaiknya kamu memilih beberapa aktivitas yang melibatkan banyak orang dalam menjaga suasana tetap profesional.

BACA JUGA:Resep Sayur Lodeh ala Rumahan yang Lezat dan Praktis, Rahasia Santan yang Bikin Ketagihan!

BACA JUGA:Cara Memilih Anggur Shine Muscat yang Manis dan Cara Menikmatinya

3. Bersikap Tegas dan Konsisten

Mampu bersikap tegas dan konsisten dalam menjaga profesionalisme dalam hubungan kerja menjadi sangat penting.

Jika ada rekan kerja yang mulai mencoba mendekati secara pribadi, sebaiknya sampaikan dengan sopan bahwa kamu ingin menjaga hubungan tetap profesional.

Konsistensi dalam sikap kamu tersebut diketahui akan membuat orang lain menghormati batasan yang sudah kamu tetapkan. 

4. Fokus pada Tujuan Karir

Fokuslah pada tujuan karir dan ingatkan diri sendiri apa yang meialasanmu bekerja di perusahaan tersebut.

BACA JUGA:Penuhi Syarat Ini! PPPK Kemenag Bisa Ikuti Tes CPNS Tanpa Mengundurkan Diri

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Selatan Segera Lelang 57 Unit Kendaraan Dinas, Terbuka untuk Umum

Karena dengan memiliki tujuan yang jelas, kamu juga akan lebih mudah untuk menghindari godaan cinlok.

Kategori :