Ribuan Massa Demo di Lebong: Tuntut Kepastian Dana Desa, TPP ASN, dan Tolak Pelantikan Pjs Kades

Rabu 06-11-2024,17:37 WIB
Reporter : Badri
Editor : Peri Haryadi

LEBONG, RAKYATBENGKULU.COM – Ribuan massa yang tergabung dalam Forum Penyelamat Birokrasi Pemkab Lebong menggelar aksi besar-besaran pada Rabu, 6 November 2024.

Aksi ini menyusul digelarnya pelantikan 47 Penjabat Sementara (Pjs) Kepala Desa oleh Plt Bupati Lebong, Drs. Fahrurrozi, M.Pd. 

Aksi ini diawali di depan Kantor Bank Bengkulu Cabang Muara Aman dan berlanjut hingga penyegelan ruang kerja Plt Bupati di Kantor Pemkab serta di depan Gedung DPRD Lebong.

BACA JUGA:Ramalan Kreativitas Shio Ayam, Macan, dan Kuda di 2025: Inspirasi Baru Menanti!

BACA JUGA:Karir Shio Kerbau, Kambing, dan Anjing di Awal 2025: Siap Naik Level?

Aksi ini tidak hanya diikuti oleh ASN Pemkab Lebong, tetapi juga tenaga harian lepas, guru, dan perangkat desa. 


Ribuan Massa Demo di Lebong: Tuntut Kepastian Dana Desa, TPP ASN, dan Tolak Pelantikan Pjs Kades--badri/rakyatbengkulu.com

Mereka menuntut kepastian pencairan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tahap II, pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN, dan menolak pelantikan 47 Pjs Kades yang dinilai menyalahi aturan.

Darmadi, salah satu perwakilan massa, dalam orasinya menyatakan bahwa penundaan pencairan dana desa dan TPP ASN berdampak serius pada kesejahteraan pegawai. 

BACA JUGA:Rincian Dana Desa 2025 Sukabumi dari K-W, Jawa Barat! Simak Jawabannya di Sini

BACA JUGA:Simak Rincian Dana Desa 2025 Sukabumi Jawa Barat dari A-K! 311 Desa 1 Miliar

"Kami meminta kejelasan soal pencairan Dana Desa, ADD, dan TPP yang terhambat, serta menolak pelantikan Pjs Kades yang dilakukan tanpa mematuhi regulasi," tegasnya.

Setelah berunjuk rasa di Bank Bengkulu, massa bergerak menuju Kantor Pemkab Lebong, di mana mereka menyegel ruang kerja Plt Bupati Fahrurrozi sebagai bentuk protes atas ketidakhadirannya. 


Ribuan Massa Demo di Lebong: Tuntut Kepastian Dana Desa, TPP ASN, dan Tolak Pelantikan Pjs Kades--badri/rakyatbengkulu.com

Massa menuntut kejelasan atas kebijakan yang menyebabkan instabilitas di Pemkab Lebong, terutama terkait penggantian sejumlah pejabat dan Pjs Kades. 

Kategori :