Bawang Merah Turun, Cabai dan Telur Naik: Ini Daftar Komoditas yang Naik dan Turun Pekan Ini

Rabu 25-06-2025,11:22 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Hellen Yuliana
Bawang Merah Turun, Cabai dan Telur Naik: Ini Daftar Komoditas yang Naik dan Turun Pekan Ini

RAKYATBENGKULU.COM – Pergerakan harga sejumlah komoditas pangan nasional kembali menunjukkan dinamika. 

Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat, beberapa harga bahan pokok mengalami penurunan, sementara sebagian lainnya justru mengalami kenaikan tipis pada Rabu pagi, 25 Juni 2025.

Salah satu yang mengalami penurunan cukup signifikan adalah bawang merah, yang kini berada di harga Rp42.651 per kilogram, turun dari sebelumnya Rp45.070. 

Begitu pula dengan cabai rawit merah yang turun menjadi Rp56.369 per kilogram, dari Rp59.820.

BACA JUGA:Awan Tebal Hingga Hujan Petir, BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem Hari Ini di Sejumlah Wilayah

BACA JUGA:593 Pelajar Kaur Dapat Beasiswa PIP, Wujud Nyata Perjuangan Cerdaskan Bangsa

Harga beras, sebagai komoditas utama konsumsi masyarakat, juga tercatat mengalami penurunan tipis. 

Beras premium dijual rata-rata Rp15.782 per kg, sedangkan beras medium berada di angka Rp14.011 per kg, turun dari Rp14.094.

Penurunan juga terjadi pada beberapa komoditas lain seperti jagung tingkat peternak (Rp6.164 per kg), kedelai biji kering impor (Rp10.798 per kg), serta bawang putih bonggol (Rp39.004 per kg).

Komoditas cabai lainnya juga mencatat penurunan, seperti cabai merah keriting yang kini di harga Rp41.726 per kg, dan cabai merah besar sebesar Rp40.423 per kg.

BACA JUGA:Utang Proyek Rp37 Miliar, Pemkab Seluma Janji Bayar di APBD Perubahan

BACA JUGA:Bupati Tak Hadir Saat Aksi Damai, Honorer Seluma Minta DPRD Fasilitasi Hearing PPPK Tahap II

Untuk produk hewani, daging sapi murni turun ke Rp133.958 per kg, sementara daging ayam ras berada di Rp34.212 per kg. 

Namun, harga telur ayam ras sedikit naik menjadi Rp29.368 per kg.

Sementara itu, harga gula konsumsi naik tipis menjadi Rp18.504 per kg, namun harga minyak goreng kemasan turun ke Rp20.564 per liter. 

Kategori :