HONDA

Gas LPG 3 Kilogram Langka, Disperindag Temukan Pangkalan Tutup Stok Masih Banyak

Gas LPG 3 Kilogram Langka, Disperindag Temukan Pangkalan Tutup Stok Masih Banyak

BENGKULU - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Bengkulu, Selasa (15/9) siang melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah pangkalan gas LPG yang ada di Kota Bengkulu. Hal tersebut dilakukan setelah banyaknya laporan masyarakat terkait adanya kelangkaan gas LPG yang terjadi di beberapa daerah di Kota Bengkulu.

Kadisperindag Kota Bengkulu, Dewi Dharma mengatakan, untuk gas 3 Kg saat ini tidak mengalami kelangkaan, namun kemungkinan penyaluran dari pangkalan ke masyarakat tidak sesuai teknis. Ia menjelaskan ada beberapa temuan dari Sidak tersebut.

"Hasil sidak yang kita lakukan tidak adanya terjadi sama sekali kelangkaan namun kemungkinan penyaluran dari pangkalan ke masyarakat yang terjadi kesalahan tidak sesuai teknis. Ada beberapa temuan dan mungkin penyaluran yang kurang tepat," ungkap Dewi.

Ditambahkannya, dari Sidak tersebut ada beberapa temuan seperti pangkalan yang tutup namun stok gas pada pangkalan tersebut masih banyak. Ia mengungkapkan dengan adanya temuan tersebut pihaknya akan berkoordinasi dengan agen untuk memberikan surat peringatan terhadap pangkalan yang membandel.

"Ada temuan pangkalan yang mempunyai warung, jadi dia menjual di warungnya dan setiap kali masyarakat yang mau itu tidak ada lagi tabung yang berisi. Ada pula yang bukan pengecer yang menjual dia bukan pangkalan dan dia bukan agen. Kita akan selidiki. Kita akan tindak lanjuti pangkalan yang membandel, kita akan panggil agen dan kami akan segera berkoordinasi dengan Dinas Perizinan untuk memberikan suatu evalusi tentang perizinan mereka," tutupnya. (tok)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: