HONDA

Anggaran Rehab Tersisa Rp 4 Miliar

Anggaran Rehab Tersisa Rp 4 Miliar

MUKOMUKO – Alokasi anggaran untuk rehab Kantor Bupati Mukomuko berkurang. Dari awalnya sekitar Rp 5 miliar menjadi sekitar Rp 4,3 miliar. Namun kini hanya menyisakan Rp 4 miliar. Hal itu karena terkena kebijakan refocusing terhadap APBD Kabupaten Mukomuko tahun anggaran 2021. “Jadi sekarang ini menyisakan Rp 4 miliar lagi. Itupun sekaligus untuk kegiatan perencanaan,” kata Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Mukomuko, M. Zum, ST. Meskipun berkurang, ia yakin masih cukup untuk membiaya perbaikan Kantor Bupati Mukomuko. Seperti merehab bagian atap gedung, plafon, hingga ruangan yang ada. Termasuk dapat digunakan untuk penanganan pelataran parkir di bawah kantor bupati. “Dengan dana yang ada, diupayakan maksimal. Akan menjadi catatan pada penyusunan perencanaan nanti. Bisa memperbaiki dari atas sampai bawah. Termasuk di dalamnya memperbaiki instalasi listrik,” jelas Zum. Namun mengenai kepastian bagian mana saja yang dapat ditangani, disebut Zum, rincian pastinya akan diketahui setelah selesai dokumen perencanaan. Kegiatan itu baru akan dilaksanakan setelah ada kepastian rampungnya refocusing. Ia yakin, meski sekarang ini sudah memasuki bulan April, waktu yang tersedia masih cukup memungkinkan untuk melaksanakan kegiatan rehabilitasi Kantor Bupati Mukomuko. Dikarenakan pekerjaannya tidak menyentuh struktur inti bangunan. Selengkapnya baca di Epaper Rb

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: