Laptop dan Uang Dibawa Kabur
KOTA MANNA, rakyatbengkulu.com - Aksi pembobolan kamar kosan kembali terjadi, kali ini salah satu kamar kosan yang berada di kawasan Kelurahan Ibul Kecamatan Kota Manna, berhasil di bobol maling pada Minggu (21/11) dini hari. Akibat dari kejadian tersebut Hp, laptop serta uang tunai Rp 300 ribu milik korban Rois warga Muara Sahung hilang.
Korban merupakan salah satu mahasiswa Udayana, harus mengalami kejadian tak mengenakan. Pasalnya ia mengalami tindak pembobolan di kamar kosan yang ia tempati, akibat dari kejadian tersebut ia mengalami kerugian hingga Rp 7,75 juta BACA JUGA: Jambret Pelajar Beraksi, Modusnya Minta Hotspot Internet
Aksi pencurian ini diduga terjadi pada saat korban bersama sang adik dalam keadaan terlelap tidur. Sebab, usai bangun dari tidur korban dikagetkan dengan rusaknya jendela kamar kontrakan yang berada di Kelurahan Ibul.
Disaat yang bersamaan korban langsung menyadari bahwa barang berharga berupa Hp, laptop serta uang tunai yang ia letakan di dalam tas selempang sudah raib di gondol maling.
Lapor Polisi
Akibat dari kejadian tersebut dirinya mengalami kerugian jutaan, atas kejadian itu ia melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian pada Minggu pagi guna di tindak lanjuti oleh aparat polisi.
“Kalau bisa barang-barang saya kembali lagi pak,” pinta korban saat melapor ke Mapolres BS. Sementara itu Kapolres BS AKBP Juda Trisno Tampubulon SIK MH melalui Kasat Reskrim Iptu Gajendra Harbiandri disampaikan Kanit Pidum Ipda Nopaldy menjelaskan, kejadian pencurian di kontrakan sudah sering terjadi. BACA JUGA: Toke Tewas Tersengat Listrik
Ia menilai kasus seperti ini bisa juga disebabkan kelalaian korban. Seperti lupa mengunci kontrakan, dan sebagainya. Namun dengan adanya laporan, ia mengucapkan terimakasih pada korban. Sebab pihaknya dapat melakukan penyelidikan dan tindakan apabila para korban kriminal melapor ke aparat.
“Tetap akan kami tangani, namun juga kami ucapkan terimakasih sudah melapor dengan cepat agar supaya anggota bisa bergerak,” ujar Nopaldy. (tek)
Simak Video Berita
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: