HONDA

Pelunasan Bipih Mulai Awal Desember 2023, Bisa dengan Virtual Account dan Top Up Saldo

Pelunasan Bipih Mulai Awal Desember 2023, Bisa dengan Virtual Account dan Top Up Saldo

Pelunasan Bipih Mulai Awal Desember 2023, Bisa dengan Virtual Account dan Top Up Saldo--DOK/RB

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Banyak kemudahan bagi calon jemaah haji (CJH) yang berangkat tahun depan. Mulai dari pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) mulai awal Desember 2023 hingga adanya top-up khusus. Ini diungkapkan Wakil Menteri Agama (Wamenag) Saiful Rahmat Dasuki, kepada wartawan, Selasa (28/11/2023).

BACA JUGA:Disepakati Biaya Haji 2024 Rp93,4 Juta, Jemaah Bayar Rp56 Juta Berikut Rinciannya

Dijelaskan Saiful Rahmat Dasuki, besaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) memang sudah ditentukan komposisinya 60:40. Di mana, 60 persen tersebut merupakan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) yang ditanggung jemaah dan sisanya, 40 persen penggunaan nilai manfaat. 

BACA JUGA:Daftar Tunggu Ibadah Haji Bengkulu Utara 21 Tahun, Jumlah Calon Jemaah yang Akan Berangkat Segini

Saiful Rahmat Dasuki juga mengakui, memang ada perbedaan komposisi dibanding tahun lalu. Namun, ia menegaskan, tidak ada perbedaan signifikan. Peningkatan besaran BPIH pun terjadi lantaran fluktuatif penganggaran kebutuhan terutama di sektor transportasi yang tidak bisa dihindari.

BACA JUGA:Ribuan Jemaah Bakal Hadir, Ini Jadwal Tabligh Akbar UAS di Provinsi Bengkulu

Ditemui usai acara Simposium Nasional Digitalisasi Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (Simposium PTNU) di Jakarta, kemarin (28/11/2023), Saiful Rahmat Dasuki, mengatakan ini. ”Segala sesuatu yang sudah diputuskan ini kan sudah menjadi ikhtiar kita sama-sama , mudah-mudahan ini bisa berwujud dan menambah pelayanan,” ujarnya. 

BACA JUGA:Debat Capres dan Cawapres, Adu Visi Misi dan Program Harus Lebih Berkualitas !

Meski demikian, kata Saiful Rahmat Dasuki, para CJH diberikan sejumlah keringanan. Diantaranya, proses pelunasan yang bisa dicicil dan ditop-up dengan virtual account (VA). 

BACA JUGA:Baliho Mantan Walikota dan Wakil Walikota Masih Bertebaran !, Masih Terpajang di Beberapa OPD dan Instansi

”Dan tiap virtual account itu kan dikasih saldo sekitar Rp 2-3 juta, yang kalau ditotal-total kalau dia menyetor Rp 25 juta, maka tinggal Rp 28 jutaan lagi dia melunasinya,” tuturnya. Saldo virtual account (VA) tersebut disebutnya berasal dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH). 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Serum untuk Kulit Berjerawat dan Sensitif

Disinggung soal waktu pelunasan, Saiful Rahmat Dasuki mengatakan, rencanannya pelunasan Bipih mulai awal Desember 2023. CJH bisa mulai mencicil sampai batas waktu akhir yang ditentukan. Tidak ada batasan minimum besaran cicilan nantinya. Termasuk, penentuan waktu-waktu tertentu untuk melakukan pembayaran cicilan. 

BACA JUGA:Ini ! Fasilitas Wajib Pajak untuk UMKM, Pemerintah Beri Kemudahan, Berikut Hak dan Kewajiban Perpajakannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: