HONDA

Sharp Aquos R8S dan R8S Pro, Ponsel Penunjang Hobi Fotography, Dilengkapi Dual Mode Potrait

Sharp Aquos R8S dan R8S Pro, Ponsel Penunjang Hobi Fotography, Dilengkapi Dual Mode Potrait

Sharp Aquos R8S dan R8S Pro, Ponsel Penunjang Hobi Fotography, Dilengkapi Dual Mode Potrait --rakyatbengkulu.disway.id

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Sharp baru saja merilis smartphone terbaru yakni Aquos R8s dan Aquos R8s Pro, keduanya dapat dibeli per tanggal 6 Desember 2023. Aquos R8s dan Aquos R8s Pro telah dipasarkan di Jepang.

Kedua smartphone baru buatan Sharp ini juga merupakakan hasil rebrand dari Aquos R8 series yang sudah meluncur di pasar Jepang dengan spesifikasi serupa membawa prosesor chip Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2.

BACA JUGA:Fantastis! Proyek Kesehatan 2024 di Bengkulu 365 Miliar: Simak Jatah Kabupaten/Kota

Smartphone ini menjalankan OS Android 13 dan dilengkapi jack headphone 3,5 mm. Smartphone ini merupakan series lanjutan dari tipe Aquos generasi sebelumnya. 

Indonesia merupakan negara yang jadi target utama untuk pemasaran Aquos R8s dan Aquos R8s Pro, karena ponsel ini diklaim memiliki fitur kamera yang canggih dan bagus.

BACA JUGA:Lima Kebiasaan Pagi Hari yang Bisa Menurunkan Berat Badan, Minum Air Hangat dan Berjemur

"Di negara ini banyak anak muda ingin membagikan pengalamannya lewat foto. Kami ingin mereka bisa menggunakan ponsel Sharp sebagai penunjang hobinya," kata Kobayashi, Presiden Direktur PT. Sharps Electronics Indonesia.

Aquos R8s dan Aquos R8s Pro diklaim mampu mengambil foto pada spot yang minim pencahayaan atau di tempat gelap dan gambarnya masih cerah plus HDR. 

BACA JUGA:Trending di Google, Ternyata Ini Manfaat dan Bahaya Asam Sulfat di Kehidupan Sehari-hari

Aquos R8s dilengkapi dengan kamera utama wide 50.3 megapiksel (F1.9), ultra wide 13 megapiksel (F2.3) dan subkamera 8 megapiksel (F2.0). 

Smartphone ini juga dilengkapi dengan dual mode potrait sebagai penunjang, yakni mode Starry dan Firework ditambah spectrum sensor detect 600+. Perpaduan ini yang membuat gambar tampak cerah di tempat gelap dan terlihat lebih detail.

BACA JUGA:2 Tahun Mobil BUMDes di Seluma 'Hilang', Bupati Minta Kades Buat Laporan Resmi

Aquos R8s Pro memiliki kamera utama sebesar 47 megapiksel (F1.9) 1 inch sensor/1.9 megapiksel sensor jangkauan. Spectrum sensornya 14ch spectrum sensor dengan subkamera 12 megapiksel (F2.3). 

Aquos R8s Pro juga dilengkapi dengan lensa tambahan yang berfungsi untuk memberi filter supaya cahaya lampu tampak bersinar jika dipotret di malam hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: