HONDA

7 Tips dan Cara Memasak Pare Agar Tidak Pahit, Dimulai dengan Membuang Bagian Tengah

7 Tips dan Cara Memasak Pare Agar Tidak Pahit, Dimulai dengan Membuang Bagian Tengah

7 Tips dan Cara Memasak Pare Agar Tidak Pahit, Dimulai dengan Membuang Bagian Tengah--Foto: Freepik.com/jcomp

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Pare merupakan salah satu jenis sayur-sayuran yang cukup populer di Indonesia. 

Pare sangat identik dengan rasa yang pahit. Namun, dibalik rasa pahitnya itu pare menyimpan berbagai kandungan nutrisi yang bermanfaat dan termasuk berbagai vitamin seperti A, C, E, B1, B2, B3, dan B9.

Pare juga mengandung berbagai mineral seperti kalium, kalsium, zinc, magnesium, fosfor, dan zat besi. Juga kandungan senyawa antioksidan seperti flavonoid, dan fenol, serta masih banyak nutrisi lainnya.

Sayangnya, karena rasa pahitnya pare kerap membuat orang enggan untuk memasak dan mengkonsumsinya. Padahal dengan cara memasak yang tepat, maka anda bisa mengurangi rasa pahitnya sehingga bisa diolah jadi menu masakan yang lezat. 

BACA JUGA:Pare dapat Meningkatkan Kesehatan Jantung, Menjaga Kesehatan Pencernaan, Meningkatkan Imunitas

Berikut cara dan tips untuk memasak pare agar tidak pahit yang bisa anda coba dan terapkan saat mengolah sayuran ini.

1. Bersihkan bagian tengah dari pare

Tips memasak pare agar tidak pahit yang pertama adalah dengan membuang bagian tengah dari pare tersebut. 

Bagian tengah dari pare yang berwarna putih ini sebaiknya harus benar-benar dikeruk hingga bersih agar bisa mengurangi cita rasa pahit pada pare.


Pare, terkenal dengan rasa pahitnya yang khas--Foto: Freepik.com/jcomp

BACA JUGA:5 Manfaat Konsumsi Pare untuk Kesehatan Tubuh, Jaga Kesehatan Mata Hingga Melawan Kanker

2. Rendam pare dengan air garam

Setelah membersihkan bagian tengah pare, selanjutnya adalah dengan merendam pare yang telah dipotong-potong dengan menggunakan air garam. 

Rendamlah pare selama 20 sampai 30 menit, dengan air garam sambil sesekali diremas-remas untuk mengurangi rasa pahitnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: