HONDA

Ini 10 Daftar Negara Terindah di Dunia, Apakah Indonesia Termasuk Salah Satunya?

Ini 10 Daftar Negara Terindah di Dunia, Apakah Indonesia Termasuk Salah Satunya?

10 Daftar Negara Terindah di Dunia, Apakah Indonesia Termasuk Salah Satunya?--freepik.com/ freepik

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Dalam setiap negara pasti memiliki budaya, kekayaan alam, pesona, keindahan, kearifan lokal, serta keistimewaannya masing-masing.

Jika kamu termasuk individu yang suka travelling, kamu pasti bisa menemukan bahwa dunia begitu luas, tidak di sekitarmu saja.

Dengan travelling juga dapat membuat kamu mengetahui keberagaman di kota atau negara lain.

Artikel ini akan merangkum 10 keindahan dari negara-negara terindah di dunia.

Ngomong-ngomong, apakah Indonesia termasuk negara terindah atau tidak, yuk cari tahu dalam ulasan berikut ini.

1. Maldives

Maldives atau Maladew merupakan negara kepulauan yang memiliki keindahan pantai pasir putihnya, resort-nya yang strategis dan mendunia, serta hutannya yang dipenuhi pohon palem.

BACA JUGA:7 Fakta Unik Negara Laos, Salah Satunya Tidak Mempunyai Pantai dan lautan

Di sini, kamu dapat melihat langsung keberagaman budaya dari tradisi kepulauan Samudera Hindia.

Dan bagi kamu yang suka diving, kamu bisa menikmati air laut yang begitu biru dan melihat ekosistem terumbu karang berwarna-warni tumbuh subur di dasar laut.

2. Peru

Di Peru, ada oasis kuno bernama Huacachina, yang mana para pelancong dapat langsung menjelajahi bukit pasir di dekatnya dan melihat lingkungan desa kecil saat malam hari.

Dan tidak jauh dari puncak hijau Machu Picchu, terdapat pegunungan dengan warna pelangi bernama Vinicunca.

Jika kamu tertarik untuk berkunjung ke Peru, jangan lupa untuk mengunjungi Lima, sang ibukota negara Peru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: