BANNER KPU
HONDA

8.199 Warga Bengkulu Terinfeksi TBC pada 2024, Terbanyak Laki-laki

8.199 Warga Bengkulu Terinfeksi TBC pada 2024, Terbanyak Laki-laki

Terbanyak laki-laki, 8.199 warga Bengkulu terinfeksi TBC pada 2024.--alodokter.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu melaporkan bahwa sebanyak 8.199 warga terinfeksi tuberkulosis (TBC) dari Januari hingga Mei 2024. Terbanyak penderita adalah laki-laki.

Kepala Bidang Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Provinsi Bengkulu, Ruslian, menyatakan, jumlah penderita TBC di Bengkulu cukup tinggi.

"Laporan yang kami terima menunjukkan bahwa sebanyak 8.199 warga terinfeksi TBC," ungkapnya dikutip antaranews.com, Rabu, 22 Mei 2024.

Menurut Ruslian, kasus terbanyak terjadi di Kota Bengkulu, sedangkan kasus terendah ditemukan di Kabupaten Bengkulu Tengah.

BACA JUGA:Daun Kari dapat Mencegah Kanker Payudara, Lindungi Sistem Syaraf, Menghambat Pertumbuhan Bakteri Penyebab TBC

Ruslian menjelaskan bahwa meskipun jumlah kasus tinggi, angka kematian akibat TBC di Provinsi Bengkulu masih rendah.

Faktor utama penyebab infeksi TBC di daerah ini adalah kebiasaan merokok dan kurangnya pencahayaan di rumah.

"Infeksi TBC didominasi oleh mereka dengan kondisi fisik yang lemah dan pola hidup yang tidak sehat," tambah Ruslian.

Rata-rata penderita TBC di Bengkulu adalah laki-laki, namun data ini terus berubah seiring dengan perubahan pola hidup masyarakat.

BACA JUGA:6 Tanda Perubahan Fisik bagi Penderita Penyakit Jantung, Ayo ! Kenali Sejak Dini

Ruslian menjelaskan lebih lanjut, pasien TBC di Bengkulu kebanyakan adalah laki-laki berusia antara 17 hingga 50 tahun.

"Termasuk beberapa lansia yang juga ditemukan positif," imbuhnya.

Penularan TBC dan Pencegahan

TBC disebabkan oleh bakteri yang ditularkan melalui droplet atau percikan cairan dari saluran pernapasan, yang dapat tersebar saat seseorang bersin, batuk, berbicara, atau bernyanyi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: