HONDA

Gandeng Jurnalis, Astra Motor Bengkulu Gelar Program 'Educate For You' di SMKN 2 Arga Makmur

Gandeng Jurnalis, Astra Motor Bengkulu Gelar Program 'Educate For You' di SMKN 2 Arga Makmur

Astra Motor Bengkulu gelar program 'Educate For You' di SMKN 2 Arga Makmur dengan menggandeng jurnalis.--dokumen/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - PT Astra Honda Motor (AHM) bersama Main Dealer Astra Motor Bengkulu mengadakan program "Educate For You" di SMKN 2 Arga Makmur.

Kegiatan ini sebagai bagian dari inisiatif “ESG Mission, Engaging for The Future.”

Program ini mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif bersama sepeda motor Honda dalam mendukung kemajuan Indonesia melalui berbagai program Environmental, Social, and Governance (ESG).

Melalui semangat Sinergi Bagi Negeri, Honda berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam keberlanjutan bangsa Indonesia.

BACA JUGA:Pekan Ini, Crosser Astra Honda Delvintor Alfariz Tampil Lagi di Ajang Kejuaraan Motocross Dunia MXGP Italia

BACA JUGA:CBR250RR Mendominasi ARRC Jepang, Pembalap Astra Honda Menapaki Podium Tertinggi

Berbagai program ESG yang dijalankan meliputi layanan produk sepeda motor listrik, lingkungan, pendidikan, keselamatan berkendara, dan wirausaha.

Sebagai langkah awal, Astra Motor Bengkulu melaksanakan program "Educate For You" di SMKN 2 Arga Makmur, sekolah binaan PT Astra Honda Motor.

Program ini menggandeng jurnalis sebagai pembicara dalam seminar bertajuk “Memilah dan Mencegah Informasi Berita Hoax di Era Digital.”

Pembicara dalam seminar ini adalah Tri Yulianti dari bengkuluekspress.disway.id dan Dita Putri dari Bengkulu.tribunnews.com.


Program ini mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif bersama sepeda motor Honda dalam mendukung kemajuan Indonesia melalui berbagai program Environmental, Social, and Governance (ESG).--dokumen/rakyatbengkulu.com

BACA JUGA:Bertabur Promo Honda Khusus PNS: Promo Servis, Promo Dp Hingga Promo Angsuran

BACA JUGA:Potongan Angsuran Motor Sampai 6 Kali, Buruan ke Dealer Honda di Bengkulu

Seminar ini dibuka dan disambut baik oleh Kepala SMKN 2 Arga Makmur, Dr. Firdaus, M.Pd.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: