Meningkatkan Kesadaran Lingkungan Melalui Kampanye ESG Mission, Astra Motor Bengkulu Ajak Partisipasi Jurnalis
Astra Motor Bengkulu ajak partisipasi jurnalis, meningkatkan kesadaran lingkungan melalui kampanye ESG mission.--dokumen/rakyatbengkulu.com
Praktik pengomposan sederhana dan pembuatan eco enzyme dipandu secara langsung oleh pembicara melalui zoom.
BACA JUGA:Nikmati Honda Culture Fest di Festival Tabut, Spesial Promo 6-18 Juli 2024
BACA JUGA:Wow, Motor Sport Honda Masuk Promo Jumbo: Cek di Sini yang Ditawarkan Astra Motor Bengkulu
Mempererat Hubungan dan Meningkatkan Kesadaran Lingkungan
Kepala Wilayah Astra Motor Bengkulu, Wendy Tenario, melalui Corporate Communication Astra Motor Bengkulu, Dinda Miranda Putri, menyampaikan bahwa kegiatan Green Kalcer bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi antara Main Dealer Astra Motor Bengkulu dengan para jurnalis media partner.
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pengolahan sampah yang bermanfaat.
"Kegiatan ini juga untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya budaya hijau dalam kehidupan sehari-hari dan bagaimana cara mengolah sampah yang selama ini dibuang begitu saja," jelas Dinda Miranda Putri.
BACA JUGA:Khusus 4 Motor Ini, Honda Berikan Promo Spesial Bagi PNS: Selengkapnya di Sini
BACA JUGA:All New Honda BeAT Sangat Dinantikan di Bengkulu, Terbukti dengan 200 Unit Inden!
"Padahal, sampah tersebut dapat menjadi sangat berguna jika kita tahu cara mengolahnya," imbuhnya.
Dinda berharap, kegiatan Green Kalcer bersama jurnalis rekanan dari Honda Bengkulu ini dapat mempererat hubungan antara Astra Motor Bengkulu dan para peserta.
Serta memberikan pengetahuan baru mengenai implementasi budaya hijau di lingkungan kerja dan kehidupan sehari-hari.
"Terima kasih kepada rekanan media yang sudah ikut dalam pembelajaran di kegiatan Green Kalcer kali ini," tutup Dinda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: