Pencuri Sapi Kembali Beraksi di Bengkulu, Berhasil Kabur Setelah Ketahuan dan Nyaris Tabrak Warga
Sukardi saat menunjukan lokasi pencurian hewan ternak--Foto Rbtvcamkoha.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Aksi pencurian dua ekor sapi milik seorang warga di Kelurahan Beringin Raya Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu nyaris berhasil, namun berhasil digagalkan oleh warga pada Minggu 15 Desember 2024 dini hari.
Kedua sapi tersebut diketahui sudah dipotong oleh pelaku, namun mereka buru-buru melarikan diri ketika aksinya kepergok warga sekitar.
Sapi-sapi tersebut merupakan milik Pendi, seorang pengusaha kapal di Kota Bengkulu.
Berdasarkan keterangan Sukardi, penjaga sapi di lokasi, pelaku menggunakan satu unit mobil untuk mengangkut ternak curian.
BACA JUGA:Irigasi Sayap Kiri Bendung Air Manjunto Mukomuko Dibuka, Petani Diminta Maksimalkan Produksi Beras
Satu ekor sapi ditemukan sudah dipotong di dekat kandang, sementara satu lagi dipotong di tengah lapangan.
“Malam itu ada mobil di sini mau bawa ternak ni. Pelaku juga sempat mau numbur (menabrak, red) saudara saya itu waktu mau menghadangnya,” ujar Sukardi dikutip RBTVCAMKOHA.COM.
Tak hanya mencoba kabur, pelaku juga hampir menabrak kerabat Sukardi yang mencoba menghadang mobil pencuri.
Situasi sempat memanas sebelum akhirnya pelaku memilih melarikan diri dan meninggalkan kedua sapi tersebut.
BACA JUGA:ODGJ Tanpa Identitas Meninggal Setelah Perawatan Intensif di RSUD Mukomuko
BACA JUGA:Pelaku Curanmor di Pesta Pernikahan Bengkulu Nyaris Diamuk Massa, Polisi Amankan Satu Tersangka
Lebih lanjut, Sukardi mengungkapkan bahwa pencurian sapi bukanlah kejadian baru di wilayah tersebut.
Bahkan, ia pernah mengalami hal serupa sebelumnya, ketika ternaknya juga menjadi sasaran aksi pencurian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: