Jelang Lebaran Harga Tiket Pesawat Turun 14 Persen, Pemprov Bengkulu Harap Bisa Meringankan Pemudik

Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Raden Ahmad Denni--Nova/Rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Menjelang Lebaran, ada kabar gembira bagi masyarakat yang berencana mudik menggunakan pesawat.
Pemerintah mengumumkan penurunan harga tiket pesawat sebesar 13 hingga 14 persen, yang diharapkan dapat meringankan beban pemudik.
Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Raden Ahmad Denni mengatakan penurunan harga tiket ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat, khususnya warga Bengkulu yang hendak pulang kampung saat Lebaran.
"Dengan adanya penurunan harga tiket ini, mudah-mudahan masyarakat bisa memanfaatkannya untuk mudik,” ujar Raden Ahmad Denni.
Ia juga berharap maskapai penerbangan dapat menindaklanjuti kebijakan ini dengan tetap mengutamakan aspek keamanan dan kenyamanan penerbangan.
BACA JUGA:133 Jamaah Haji Bengkulu Selatan Siap Berangkat Mei 2025, Persiapan Sudah 80 Persen
BACA JUGA:THR ASN Bengkulu Mulai Cair untuk 13 OPD, Target Selesai Jumat Besok
"Kami juga berharap pihak maskapai dapat menindaklanjuti kebijakan ini dengan tetap mengutamakan keamanan dan kenyamanan penerbangan," tambahnya.
Selain itu, untuk meningkatkan layanan transportasi udara, Pemerintah Provinsi Bengkulu juga akan meluncurkan rute penerbangan baru.
Maskapai Wings Air dijadwalkan membuka penerbangan rute Mukomuko–Lampung–Padang pada 26 Maret 2025 mendatang.
Diharapkan dengan adanya penurunan harga tiket pesawat dan penambahan rute penerbangan ini, mobilitas masyarakat, terutama di Provinsi Bengkulu, selama musim mudik tahun ini akan menjadi lebih lancar, terjangkau, dan aman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: