HONDA

DPR Dorong UMKM Bengkulu Naik Kelas Lewat Standardisasi dan Pembinaan

DPR Dorong UMKM Bengkulu Naik Kelas Lewat Standardisasi dan Pembinaan

DPR Dorong UMKM Bengkulu Naik Kelas Lewat Standardisasi dan Pembinaan--ist/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Bengkulu terus didorong untuk naik kelas. 

Salah satu upaya konkret datang dari Anggota Komisi VII DPR RI daerah pemilihan Bengkulu, Erna Sari Dewi, yang mengajak para pelaku UMKM melakukan standardisasi produk serta penilaian kesesuaian untuk meningkatkan daya saing.

"Saya lebih suka menyebut mereka pengusaha UMKM. Sosialisasi ini menekankan pentingnya produk atau jasa yang distandardisasi agar bisa bersaing di pasar," ujar Erna dalam kegiatan sosialisasi di Kota Bengkulu, Sabtu, 24 Mei 2025, sebagaimana dilansir antaranews.com.

BACA JUGA:Pemerintah Libatkan Dunia Usaha Pulihkan Bengkulu Pascagempa Magnitudo 6,3

BACA JUGA:Sudah Ditertibkan tapi Masih Berjualan? Ini Alasan 59 Pedagang Enggan Pindah dari Taman Merdeka

Menurutnya, produk UMKM harus memenuhi standar kualitas yang higienis, aman dikonsumsi, dan diproses dengan baik. 

Dengan begitu, produk lokal Bengkulu bisa menembus pasar nasional hingga internasional.

Sebagai contoh, Erna menyebut produk sederhana seperti pisang goreng pun bisa menjadi unggulan jika dibuat dengan pengolahan bersih, menarik, dan sesuai standar keamanan pangan.

Selain fokus pada kualitas, Erna juga mengajak pelaku UMKM memanfaatkan platform digital dan e-commerce sebagai sarana pemasaran. 

BACA JUGA:Puan Maharani: Usulan Kenaikan Usia Pensiun ASN Perlu Kajian Mendalam

BACA JUGA:Relokasi Bikin Resah! Pedagang Mainan Anak Ingin Balik ke Taman Merdeka, Ini Alasannya

Ia menegaskan pentingnya digitalisasi usaha agar produk UMKM Bengkulu dapat menjangkau pasar yang lebih luas, bahkan hingga ekspor.

"Kita ingin UMKM Bengkulu tidak hanya berkembang secara lokal, tapi juga mampu menembus pasar luar negeri," ungkapnya.

Tak hanya itu, Erna juga mendorong pelaku usaha untuk mengakses bantuan permodalan dari bank-bank milik negara yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: