BENTENG - Dalam memberikan pelayanan yang ekstra terhadap warga Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten (Benteng) diketahui akan melaksanakan pelayanan jemput bola atau petugas Dukcapil yang datang langsung ke masyarakat. Pelayanan jemput bola ini sudah dijadwalkan untuk pelaksanaan di 10 kecamatan. Kepala Dinas Dukcapil Benteng, Ayatul Mukhtadin, SH mengatakan, pelayanan jemput bola ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan yang terbaik kepada warga Benteng dalam memenuhi adminitrasi kependudukan (adminduk). Apalagi wilayah Kabupaten Benteng yang cukup luas. Sedangkan kantor Dinas Dukcapil yang jaraknya jauh, sehingga membuat warga sulit menjangkau apabila ingin mengurus adminduk. Selengkapnya Baca di Epaper RB
Dukcapil Langsung Datangi Warga
Selasa 23-03-2021,11:36 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :