BENGKULU - Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bengkulu mencatat ada penurunan jumlah hewan kurban di Kota Bengkulu, untuk Idul Adha 1442 Hijriah tahun ini.
Kabid Kesehatan Hewan Dinas Pangan dan Pertanian Kota Bengkulu, Hauliantua Pohan mengatakan, meskipun ada penurunan namun yang terjadi tidak begitu signifikan. Dari data yang dilakukan pihaknya pada tahun ini jumlah hewan kurban di Kota Bengkulu tercatat sebanyak 1.800 ekor lebih hewan kurban yang terdiri dari kambing, sapi dan kerbau. "Dari data kita itu ada sekitar 1.800 lebih hewan ternak yang dikurbankan pada tahun ini. Ini cukup mengalami penurunan jika dibandingkan tahun lalu. Kita mencatat sebanyak 2.150 ekor sapi, 300 ekor kambing dan 14 ekor kerbau," sampainya, Selasa (20/7). Namun meskipun menurun, dirinya berharap pelaksanaan pemotongan hewan kurban tahun ini masih dapat memenuhi kebutuhan masyarakat pada pelaksanaan Hari Raya Idul Adha. "Meskipun menurun tahun ini, presentasenya tidak terlalu jauh. Artinya animo masyarakat untuk beribadah kurban di Kota Bengkulu ini masih tinggi walaupun saat ini keadaan pandemi Covid-19 membuat susah secara umum kita masyarakat," pungkasnya.(tok)Jumlah Hewan Kurban Idul Adha 1442 Hijriah di Kota Bengkulu Menurun
Selasa 20-07-2021,13:35 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :