BENGKULU - Usai melantik 4 wakilnya, Rektor Universitas Bengkulu (Unib) Dr. Retno Agustina Ekaputri S.E, M.Sc yakin betul membawa universitas kebanggaan Provinsi Bengkulu itu ke arah yang lebih baik di bawah kepemimpinannya. Dalam sesi jumpa pers, Retno mengatakan dengan bantuan wakil rektor yang berkompeten di bidangnya Unib diharapkan akan unggul dalam Tri Darma Perguruan Tinggi, baik nasional maupun internasional. “Kesempatan terbuka lebar,” ujar Retno. BACA JUGA: Wajah-wajah Baru Jabat Warek Unib Retno juga menyampaikan, pandemi dianggap sebagai sesuatu akselerasi untuk tumbuh dengan wadah yang berbeda. Dalam kesempatan ini, dia menyampaikan akan mendukung beberapa program studi (Prodi) yang sudah siap dalam segi Sumber Daya Manusia (SDM). Maupun persiapan admistrasi untuk menjadi fakultas baru. “Kita mendorong Prodi menjadi unggul sehingga fakultas baru bisa dididirkan nantinya,” sebutnya. Mengenai kemerdekaan berpendapat bagi mahasiswa, dia memberi jamina. Namun dia mengimbau disampaikan dengan cara yang baik, tanpa merusak apapun. “Silakan disampaikan, dengan gaya mahasiswa,” tambah Retno. Sebelumnya, di era Dr. Ridwan Nurazi S.E. M.Sc Unib telah mendirikan Fakultas Kedokteran dan akan segera membangun rumah sakit pendidikan tinggi. Sebagaimana diwartawakan rakyatbengkulu.com sebelumnya, wakil rektor yang baru saja dilantik di gedung Rektorat Unib, (11/10) adalah Prof. Dr. Mochamad Lutfi Firdaus, S.Si, MT, sebagai Wakil Rektor Bidang Akademik. BACA JUGA: Rekor Tertinggi 486 Skor, 112 Peserta Tak Lulus SKD, Dua Peserta Salah Jadwal Yefriza, SE, MPPM, Ph.D, dilantik sebagai Wakil Rektor Bidang Sumber Daya. Dr. Candra Irawan SH, M.Hum dilantik sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Prof. Dr. Irfan Gustian, S.Si, M.Si dilantik menjadi Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama. (cw2/ rakyatbengkulu.com) Simak Video Berita
Formasi Warek Lengkap, Unib Buka Wacana untuk Prodi Baru
Selasa 12-10-2021,10:07 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :