ARGA MAKMUR, rakyatbengkulu.disway.id – Setelah sempat anjlok hingga ke harga Rp 900 per kilogram, harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Bengkulu Utara mulai berangsur naik hingga Rp 1.250 - 1.325 per kilogram.
Kenaikan harga ini terjadi dalam tiga hari belakangan ini. Sekretaris Dinas Perkebunan BU, Desman Siboro, SH menjelaskan pihaknya terus memantau perkembangan harga TBS sawit. Saat ini mulai terjadi kenaikan harga harian meskipun nilainya masih rendah, dan belum mencapai harga yang diinginkan petani. “Namun kita cukup lega dengan trand kenaikan saat ini. Harapannya setiap hari terus terjadi kenaikan harga,” katanya. BACA JUGA:Pembelian TBS Masih Terbatas Dinas Perkebunan terus meminta perusahaan menyampaikan laporan harian harga TBS sawit di masing-masing perusahaan. Hal ini untuk memastikan harga di seluruh perusahaan meskipun ada perbedaan harga. “Perbedaan harga yang terjadi antar perusahaan masih dalam batas normal yang itu memang biasa terjadi. Namun seluruh perusahaan sudah menunjukkan kenaikan harga,” ujar Desman. Tak hanya memantau harga di tingkat perusahaan, Pemkab BU juga melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat dalam upaya meningkatkan harga. BACA JUGA:Di Petani, Harga TBS Rp 1.200 Hal ini mengantisipasi agat tidak ada perusahaan yang nakal dengan masih membeli TBS sawit dari petani dengan harga murah untuk meraih keuntungan besar. “Kita tidak hanya menunggu harga tersebut naik. Bahkan Bupati sudah bertemu langsung dengan Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kemendag, hingga menyampaikan masalah ini ke Menko Marves. Ini sebagai upaya memulihkan harga TBS sawit,” tutur Desman.(qia)Harga TBS Sawit Berangsur Naik
Kamis 30-06-2022,11:37 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadhani
Editor : Redaksi
Kategori :
Terkait
Selasa 19-11-2024,06:45 WIB
Dinsos Bengkulu Utara Luncurkan Posko Dana Pendamping Rawat untuk Masyarakat Kurang Mampu
Minggu 17-11-2024,08:31 WIB
Harga Komoditas Perkebunan Bengkulu Utara Alami Kenaikan dan Penurunan, Curah Hujan Pengaruhi Produksi
Minggu 17-11-2024,08:27 WIB
Kabar Gembira untuk PPPK Bengkulu Utara, Seleksi Gelombang II Siap Dilaksanakan Akhir Tahun 2024
Terpopuler
Selasa 19-11-2024,14:52 WIB
Diduga Alami Depresi, Begini Kronologis Pria di Lebong Nekat Loncat dari Tower Seluler hingga Meninggal Dunia
Selasa 19-11-2024,09:41 WIB
Ketahuan Curi Sawit di Tengah Melonjaknya Harga, Motor dan Alat Pelaku Dibakar Warga
Selasa 19-11-2024,08:21 WIB
Spoiler Episode 13 Family By Choice: Kelanjutan Hubungan Asmara Yoon Ju Won dan Kim Sanha
Selasa 19-11-2024,20:22 WIB
BRI Bagikan Strategi Pengelolaan Keuangan dan Investasi Bagi Generasi Muda
Selasa 19-11-2024,10:29 WIB
Heboh! Pria di Lebong Nekat Loncat dari Tower Setinggi 50 Meter
Terkini
Rabu 20-11-2024,06:07 WIB