Selain itu, jalan tersebut mengarah juga ke telaga yang berwarna merah, untuk telaga merah ini, ukurannya lebih besar dari telaga biru, selain itu terdapat asap yang berwarna putih yang membumbung di atasnya.
Selanjutnya adalah telaga abu-abu, jaraknya dengan telaga merah sekitar 500 meter. Pengunjung di imbau untuk berhati-hati apabila ingin menuju ke telaga abu-abu, hal ini dikarenakan medannya yang terjal.
Ukuran telaga abu-abu tidaklah besar, mempunyai ukuran diameternya sekitar 4 meter. Selain itu diantara telaga-telaga yang yang lain, terdapat telaga putih yang mempunyai ukuran lebih besar, diameternya sekitar 50-100 meter.
BACA JUGA:Apa Benar Orang Champa Memiliki Leluhur yang Sama dengan Orang Indonesia?
Apabila kamu ingin berkunjung ke wisata tersebut, maka kendaraan harus dititipkan di Desa Rimbo Pengadang, hal ini dikarenakan jalan menuju wisata ini hanya berupa jalan setapak yang tidak bisa di lalui oleh kendaraan.
Jalan setapak yang dilalui untuk menuju wisata tersebut lebih kurang 2 jam perjalanan. Selain itu kamu dapat menikmati pemandangan alam yang indah, sehingga waktu tidak terasa membosankan.