BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Semangka adalah salah satu buah yang dianjurkan dimakan saat waktu berbuka puasa.
Rasanya yang manis, menyegarkan dan banyak mengandung air sangat baik untuk membantu mengembalikan cairan tubuh yang habis ketika berpuasa seharian.
Selain itu, semangka banyak memberikan manfaat yang baik untuk tubuh saat dikonsumsi ketika waktu berbuka.
Berikut ini beberapa manfaat buah semangka untuk tubuh ketika dimakan saat berbuka puasa, antara lain:
BACA JUGA:Harga di Pasaran Anjlok Hingga Rp3 Ribu Per Kilo, Ini 14 Manfaat Buah Duku Bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Raih Manfaat serta Pahala yang Berlimpah dengan Memelihara Kucing Menurut Pandangan Islam
1. Mengembalikan Cairan Tubuh
Semangka mengandung 92% air yang membuatnya dapat membantu baik dalam urusan rehidrasi.
Kandungan elektrolit seperti potasium dan magnesium dalam buah semangka ini dapat membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh.
Dengan makan semangka saat berbuka, maka penting untuk menjaga fungsi organ tubuh agar tetap optimal dan mencegah rasa lelah yang berlebihan karena puasa seharian.
2. Sumber Energi Alami
Sebagai sumber energi yang alami, semangka mengandung gula alami berupa fruktosa dan glukosa yang mudah diserap oleh tubuh.
BACA JUGA:Tekstur Selembut Jeli, Mangga Mahal Taiyo no Tamago atau Miyazaki, Ini 18 Manfaatnya untuk Kesehatan
BACA JUGA:Manfaatkan Dana Pinjol Syariah untuk Mudik Lebaran, Ada Izin Resmi OJK dan Bebas Riba
Proses penyerapan yang cepat dapat membantu meningkatkan energi dengan segera, terutama ketika energi habis saat berpuasa seharian.