5 Khasiat Kacang Hijau yang Ternyata Sangat Baik untuk Kesehatan Anak

Selasa 07-05-2024,23:03 WIB
Reporter : Apriyan Doni
Editor : Febi Elmasdito

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM -  5 Khasiat Kacang Hijau yang Ternyata Sangat Baik untuk Kesehatan Anak.

Kacang hijau memiliki segudang manfaat untuk kesehatan anak, kerena bahan makan yang satu ini diketahui kaya akan vitamin, kalsium, dan elektrolit serta rendah lemak.

Kacang hijau rasanya memang enak dan cukup mudah untuk diolah menjadi hidangan.

Setiap 100 gram kacang hijau maka setidaknya terkandung 323 kalori, 319 fosfor, 23 gram protein, 223 karoten, 7,5 gram serat, dan 223 mg kalsium.

Namun, tak hanya itu saja, kacang hijau juga dipercaya mengandung sejumlah vitamin seperti vitamin A, B, C, E dan K.

Nah, inilah 5 khasiat kacang hijau yang sangat baik untuk kesehatan Anak.

Berkat kandungan nutrisinya, dengan mengonsumsi kacang hijau tentunya bisa memberikan kesehatan terhadap anak, antara lain:

BACA JUGA:Sering Dianggap Sepele, Ternyata Ini 6 Manfaat Rebung untuk Kesehatan

1. Mencegah Berat Badan Berlebih

Serat dan protein yang ada pada kacang hijau juga dinilai sangat mampu untuk memberikan rasa kenyang yang lebih lama.

Bila merasa bertahan lama, maka anak akan terhindar dari keinginannya untuk mengemil atau makan sembarangan secara berlebihan.

2. Menangkal radikal bebas

Vitexin dan isovitexin adalah jenis antioksidan yang telah ditemukan di dalam kacang hijau.

Atioksidan ini diketahui sangat mampu untuk mencegah dan memperbaiki kerusakan pada sel, terutama yang terjadi akibat terkena paparan radikal bebas.

Mengonsumsi jenis makanan yang kaya akan antioksidan maka kesehatan anak akan lebih terjaga dari risiko terjadinya penyakit yang berkaitan dengan paparan radikal bebas, seperti peradangan, penyakit jantung, dan bahkan kanker juga bisa berkurang.

Kategori :