5 Minuman Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Olahraga, Bukan Cuma Air Putih!

Jumat 16-08-2024,20:29 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

RAKYATBENGKULU.COM - Olahraga sangat penting untuk kesehatan tubuh, namun setelah berolahraga, mengonsumsi minuman yang tepat juga sama pentingnya.

Minuman ini membantu mengembalikan cairan tubuh dan menghindari dehidrasi.

Berikut ini adalah 5 rekomendasi minuman yang baik untuk dikonsumsi setelah berolahraga:

1. Air Putih

Air putih adalah minuman terbaik untuk memulihkan hidrasi tubuh setelah olahraga.

BACA JUGA:Kanopi Hijau Indonesia: Presiden Jokowi Harus Tanggung Jawab atas 9 Nawadosa

BACA JUGA:Pilkada 2024 KPU Rejang Lebong Target 85 Persen Angka Partisipasi Pemilih

Air putih membantu menormalkan suhu tubuh dan irama jantung setelah aktivitas fisik.

Minum air putih juga meningkatkan aliran darah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.

2. Air Kelapa

Air kelapa dikenal sebagai "minuman surga" karena kandungan elektrolit dan antioksidannya yang tinggi.

Minuman ini mengandung potasium, elektrolit penting yang hilang melalui keringat saat berolahraga, sehingga membantu mengembalikan keseimbangan elektrolit dalam tubuh.

BACA JUGA:Gelar Tactical Floor Game, Persiapan Operasi Mantap Praja 2024

BACA JUGA:Kegiatan Non Fisik TMMD ke-121 Kodim 0409/Rejang Lebong Tuntas, Malam Ini Pemutaran Layar Tancap Film Pejuang

3. Susu Cokelat

Susu cokelat mungkin mengejutkan bagi sebagian orang, tetapi minuman ini sangat direkomendasikan oleh atlet, terutama mereka yang sering angkat beban.

Susu cokelat kaya akan karbohidrat, kalsium, dan protein, yang penting untuk pemulihan dan perkembangan otot.

4. Jus Buah

Jus buah segar merupakan pilihan lain yang sangat baik setelah berolahraga.

Jus buah mengandung antioksidan yang membantu pemulihan dan mencegah peradangan.

BACA JUGA:Seorang Pelajar di Lebong Diamankan, Kasusnya Bikin Miris

BACA JUGA:Korban Mobil Tertabrak Kereta Api di Pariaman Ternyata Warga Pagar Dewa Bengkulu

Gula alami dalam jus buah juga membantu menggantikan energi yang hilang selama olahraga.

5. Teh Hijau

Teh hijau dapat membantu mempercepat proses oksidasi lemak, yaitu pemecahan lemak menjadi energi.

Selain itu, teh hijau membantu membangun kekuatan otot dan mengurangi kelelahan setelah berolahraga.

Itulah 5 minuman yang dapat Anda konsumsi setelah berolahraga.

BACA JUGA:Apa Arti Less Sugar? Apakah Benar-Benar Aman?

BACA JUGA:Menyambut Akhir Tahun 2024: Shio Mana yang Akan Mendapatkan Keberuntungan Tak Terduga?

Selain membantu menggantikan cairan tubuh, minuman ini juga mendukung pemulihan tubuh agar Anda bisa kembali beraktivitas dengan optimal.

Kategori :