Program Gema Loka Barbel Kembali Berlanjut, Meningkatkan Literasi dan Soft Skill Anak

Selasa 08-10-2024,20:39 WIB
Reporter : Heri Aprizal
Editor : Heri Aprizal

Selain itu, para relawan juga mengajak anak-anak untuk melakukan kegiatan membaca nyaring menggunakan buku dongeng yang telah dibagikan sebelumnya.


Barbel berkomitmen untuk terus melanjutkan upaya ini dan menggandeng masyarakat sekitar untuk berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.--dokumen/rakyatbengkulu.com

BACA JUGA:Bawaslu Mukomuko Instruksikan Penertiban Alat Peraga Kampanye

BACA JUGA:Ketum PWI Pusat Hendry Ch Bangun Pimpin Rapat Pengurus Harian, Lanjutkan Program UKW!

"Kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan semangat literasi di kalangan anak-anak di lokasi tersebut," ungkapnya.

Pada Minggu, 6 September 2024, Gema Loka kembali melanjutkan pertemuan keempat dengan kelas mendongeng yang mengisahkan "Monyet dan Kura-kura".

Pada pertemuan ini, anak-anak diajak berpartisipasi aktif dalam mendongeng. Mereka berkesempatan untuk maju ke depan dan memainkan karakter dalam dongeng, yang membuat kegiatan ini semakin menarik bagi mereka.

Selain mendongeng, pada pertemuan keempat ini, anak-anak juga diundang untuk berkreasi dengan membuat gelang dari beads.

BACA JUGA:Resep Soto Ayam Nikmat ala Chef Rudy Choirudin, Hidangan Simple untuk Keluarga

BACA JUGA:Resep Mie Aceh Nikmat ala Chef Devina Hermawan untuk Keluarga

Kegiatan kerajinan tangan ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga membantu anak-anak mengasah keterampilan motorik halus dan kreativitas mereka.

"Melalui berbagai aktivitas ini, Barbel berharap dapat meningkatkan minat anak-anak terhadap literasi serta merangsang perkembangan soft skill mereka," ujar Adi.

Menumbuhkan semangat membaca dan berkreasi di kalangan anak-anak sangat penting, terutama di daerah yang mungkin kurang mendapat perhatian dalam hal pendidikan.

Barbel berkomitmen untuk terus melanjutkan upaya ini dan menggandeng masyarakat sekitar untuk berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.

BACA JUGA:Nikmati Kwetiau dan Menu Lezat di Kedai Yuk Ti yang Ada di Kota Bengkulu, Bikin Nagih!

BACA JUGA:Nikmati Sensasi Makanan Sari Laut di Palm Resto Kota Bengkulu

Kategori :