Persiapan Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko Sambut Nataru, Layanan Kesehatan Gratis untuk Masyarakat

Sabtu 21-12-2024,10:10 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

RAKYATBENGKULU.COM - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mukomuko telah menyiapkan berbagai layanan kesehatan gratis untuk masyarakat. 

Layanan ini akan tersebar di dua lokasi utama dan siap memberikan pertolongan bagi para pengguna jalan, khususnya yang melintas di wilayah Kabupaten Mukomuko.

Kepala Dinkes Kabupaten Mukomuko, Buatan Bustomo, S.KM, mengungkapkan bahwa pelayanan kesehatan akan dipusatkan di dua titik penting.

Pertama, di pos pengamanan yang terletak di Kecamatan Penarik, dan kedua, di pos pelayanan yang berada di Kecamatan Kota Mukomuko. 

BACA JUGA:Rayakan HKSN 2024, Astra Motor Bengkulu Gandeng Dinsos Gelar Bakti Sosial

BACA JUGA:Heboh Bocil 11 Tahun Bawa Kabur Motor dan HP, Polisi Bergerak Cepat Amankan Pelaku

“Selain itu, seluruh puskesmas yang ada di sepanjang Jalan Lintas Barat Sumatera (Jalinbar) juga telah diinstruksikan untuk siaga memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat pengguna jalan,” jelasnya.

Menurut Buatan, ada sekitar 60 petugas medis yang akan siap bertugas secara bergantian, baik di pos-pos pelayanan maupun di puskesmas. 

“Pelayanan kesehatan gratis ini sudah dilakukan setiap tahunnya, dengan melibatkan kolaborasi antara Dinkes Mukomuko, pihak kepolisian, dan Dinas Perhubungan untuk memastikan kelancaran dan keamanan pelayanan,” tuturnya.

Untuk pelayanan 24 jam di Puskesmas, hanya petugas medis yang terlibat, seperti dokter dan perawat. 

BACA JUGA:Dua Anggota Komplotan Curanmor Ditangkap, Beberkan Aksi di Bengkulu dan Pagar Alam

BACA JUGA:Selama Nataru 2025, Damkar Bengkulu Siagakan 180 Personel Antisipasi Kebakaran dan Bencana

Selain itu, Dinkes Mukomuko juga menyiapkan 17 unit ambulans yang akan siap siaga sepanjang waktu untuk memberikan pertolongan darurat, agar setiap pasien yang membutuhkan dapat segera mendapatkan penanganan medis. 

Semua layanan ini akan diberikan secara gratis, dengan tujuan untuk memastikan kesehatan masyarakat tetap terjaga selama periode libur panjang.

Buatan Bustomo juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan yang melintas di Kabupaten Mukomuko untuk tidak ragu berhenti di pos-pos pelayanan kesehatan. 

Kategori :