Jangan Lakukan Lagi! Kenali Dampak Membicarakan Kekurangan Anak di Depannya

Rabu 29-01-2025,11:19 WIB
Reporter : Rizky Nova Amelia
Editor : Rizky Nova Amelia

1. Beri Kritik Secara Pribadi

Jika ada hal yang perlu diperbaiki dari anak, bicarakan secara pribadi tanpa kehadiran orang lain.

Ini akan membuat anak merasa lebih dihargai dan lebih terbuka untuk menerima saran.

2. Gunakan Bahasa yang Positif dan Membangun

Alih-alih berkata, “Kamu pemalas,” lebih baik katakan, “Ibu tahu kamu bisa lebih rajin, ayo kita coba buat jadwal supaya lebih disiplin.”

Dengan cara ini, anak akan merasa didukung daripada dikritik.

BACA JUGA:Awas! 8 Kebiasaan ini Membuat Ayah Sulit Dekat dengan Anak Laki-Lakinya

BACA JUGA:Seberapa Sering Ibu Ikut Tantrum saat Anak Tantrum? Jangan Nyalahin Diri Sendiri

3. Fokus pada Solusi, Bukan Hanya Kekurangan

Daripada hanya menyoroti kesalahan anak, ajak anak berdiskusi tentang bagaimana cara memperbaiki dirinya.

Misalnya, jika anak sulit belajar, bantu dia menemukan metode belajar yang lebih efektif.

4. Berikan Pujian atas Usaha yang Dilakukan

Saat anak menunjukkan perbaikan, meskipun kecil, berikan pujian agar ia merasa dihargai dan termotivasi untuk terus berkembang.

5. Jadilah Contoh yang Baik

Anak sering kali meniru perilaku orang tua.

Jika orang tua ingin anaknya lebih disiplin, rajin, atau sabar, maka tunjukkan sikap tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Kategori :