Pegawai Kejaksaan Dibacok Usai Berteduh, Jaksa Agung Turun Tangan
Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Harli Siregar.--Instagram/kejaksaan.ri
RAKYATBENGKULU.COM – Insiden pembacokan terhadap seorang pegawai Kejaksaan Agung (Kejagung) di Kota Depok, Jawa Barat, menggemparkan publik.
Korban diketahui merupakan staf di Pusat Data Statistik Kriminal dan Teknologi Informasi (Pusdakrimti) Kejagung berinisial DSK.
Kejadian nahas ini terjadi saat DSK dalam perjalanan pulang ke rumah pada Sabtu dini hari (24/5/2025).
Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar, membenarkan kejadian tersebut.
BACA JUGA:Hujan Deras Lumpuhkan Samarinda, Sekolah dan Jalan Terendam Banjir
BACA JUGA:Bukan Sekadar Awasi, Ini Cara Bangun Rasa Aman Anak dari Ancaman Seksual
Ia menjelaskan bahwa DSK sebelumnya sempat berteduh di sebuah warung kopi karena hujan lebat pada Jumat malam.
Namun setelah hujan reda, ia melanjutkan perjalanan dan menjadi korban serangan tak terduga.
“Sekitar pukul 02.30 WIB, DSK diserang dua orang tak dikenal yang datang dari arah berlawanan dengan sepeda motor. Mereka langsung meneriakkan ‘sikat’ dan mengayunkan senjata tajam ke arah korban,” ujar Harli dikutip dari AntaraNews.com, Selasa (27/5/2025).
Serangan itu terjadi di Jalan Pengasinan, Sawangan, sekitar satu kilometer dari rumah korban.
BACA JUGA:Presiden Kirim Instruksi Khusus, Kepala BNPB Tinjau Bengkulu Pasca Gempa
BACA JUGA:Aset Mangkrak di Tengah Taman Bermain, Gedung Dekranasda Bengkulu Selatan Membahayakan Pengunjung
Setelah menyerang, pelaku kabur sambil meneriakkan ancaman, “Mampus lu!” dan meninggalkan korban dalam kondisi terluka parah.
DSK kemudian dilarikan ke rumah sakit, di mana ia menyadari dua orang mencurigakan tampak memantau mobil yang membawanya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

