HONDA

Lusa Poling Cagub Ditutup, Petahana Tertinggi Disusul Agusrin

Lusa Poling Cagub Ditutup, Petahana Tertinggi Disusul Agusrin

POLING cagub dan cawagub Bengkulu terfavorit pembaca Harian Rakyat Bengkulu akan ditutup Minggu (6/9) lusa. Poling tertinggi sementara, petahana Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mendapat 16.457 dukungan. Disusul Agusrin dengan 13.256. Lalu posisi ketiga Bupati Rejang Lebong Ahmad Hijazi 8.827.

“Bagi masyarakat yang ingin memberikan dukungan polingnya, masih ada kesempatan. Akan kami buka sampai tanggal 6 September pukul 17.00 WIB,” kata Pemimpin Redaksi Harian Rakyat Bengkulu, Riky Dwi Putra.

Rencananya pada 7 September poling bersifat final akan diumumkan di Koran RB. Termasuk juga cawagub favorit pilihan pembaca RB. “Di waktu yang sama poling cabup dan cawabup juga ditutup. Seperti diketahui, di Provinsi Bengkulu akan dilaksanakan 8 Pilbup,” kata Riky.

Selain itu, RB juga akan menerbitkan poling pasangan cagub-cawagub. Serta cabup dan cawagub di 8 kabupaten. “Ini sesuai dengan banyaknya permintaan dan masukan dari pembaca setia RB yang ingin memberikan dukungannya,” ujar Riky.

Adapun 8 kabupaten menggelar Pilkada yakni, Kaur, Bengkulu Selatan, Seluma, Kepahiang, Lebong, Rejang Lebong, Mukomuko,  Bengkulu Utara. Poling pasangan kepala daerah terfavorit ini akan dibuka sampai hari masa tenang Pilkada. “Caranya gampang. Isi polingnya di Koran RB. Tulis nama jagoan kalian. Gunting. Lalu masukan ke dalam kotak yang disediakan di Graha Pena RB,” kata Riky.  (war)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: