Lakalantas Akibat Jalan Licin
TAP – Kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas jalan Desa Sawang Lebar, Kecamatan Tanjung Agung Palik (TAP). Truk Isuzu BD 8743 N yang dikemudikan Juli (24) terjungkal pukul 06.00 WIB pagi kemarin. Meskipun tak menimbulkan korban jiwa, kecelakaan tersebut sempat membuat kemacetan. Kecelakaan ini terjadi karena sepanjang jalan Desa Sawang Lebar dipenuhi tanah merah yang sangat licin dan membahayakan pengendara saat turun hujan kemarin. Truk yang dikemudikan Juli melaju dari arah Kota Bengkulu hendak ke Kota Arga Makmur. Namun saat melintasi jalan Desa Sawang Lebar, truk kehilangan keseimbangan lantaran jalan licin akibat tanah hampir memenuhi badan jalan. Kapolres BU AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK, MH melalui Kapolsek Air Besi Iptu. Aljum Fitri, SH, MT menjelaskan di Desa Sawang Lebar ada aktivitas penggalian tanah dan pengangkutan. Proses penggalian dan angkutan tanah ini membuat tanah memenuhi badan jalan. “Sehingga saat hujan seperti hari ini (kemarin, red), jalan sangat licin, dan sangat membahayakan pengendara. Apalagi saat kecelakaan hari memang masih gelap,” terangnya. Polsek juga sudah memanggil Sirin pemilik aktivitas galian tanah tersebut. Hingga sore kemarin, polisi masih melakukan penjagaan di lokasi karena kondisi jalan sangat licin dan membahayakan pengendara. “Kita sudah meminta pemilik galian untuk membersihkan tanah yang meluber ke jalan sehingga tidak lagi membahayakan pengendara,” jelas Aljum.(qia)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: