HONDA

Pertahankan Pendidikan Berkualitas di Al Azhar, Penerimaan Murid Baru Telah Dibuka

Pertahankan Pendidikan Berkualitas di Al Azhar, Penerimaan Murid Baru Telah Dibuka

BENGKULU, rakyatbengkulu.com –YPI AL Azhar membuka penerimaan murid baru Tahun ajaran 2022/2023,  mulai dari tingkatan KB-TK / SD. Pendaftaran dimulai sejak Oktober 2021, dengan lokasi TK, SD Al Azhar beralamatkan di Jalan Muhajirin No 36 Padang Nangka Kota Bengkulu. Kepala SD Islam Al Azhar Wiyato, S.Pd.I, Jumat (10/12) menjelaskan pendidikan yang dijalankan sesuai dengan visi dan misi sekolah. Dengan visi,  mewujudkan cendikiawan muslim yang bertaqwa dan berakhlak mulia. Sehat jasmani dan rohani, cerdas cakap dan terampil, percaya pada diri sendiri. Memiliki kepribadian yang kuat, berwatak pejuang dan memiliki pula kemampuan untuk mengembangkan diri dan keluarganya. Serta, bertanggung jawab atas pembangunan umat dan bangsa. Adapun  misi pendidikan YPI Al Azhar,  mewujudkan sistem pendidikan yang bertumpu kepada Imtaq dan Iptek. Menjadi sumber penghasil guru berkualitas tinggi yang menguasai ilmu agama maupun ilmu umum. Menjadi sumber sekolah unggulan yang menjadi rujukan dari sekolah-sekolah lain, dalam kualitas lulusan, kualitas metodologi. “Kita memegang teguh kualitas TK dan SD Al Azhar karena itu merupakan kunci keberhasilan kami dalam mendidik anak murid. Untuk SD Al Azhar kita memiliki program unggulan yang pertama asa Tahsin dan Tahfizhul Qur’an, digital smart classroom, bilingual class, dan project bassed learning,” jelas Wiyato. Dia mengajak para orang tua, mempercayakan pendidikan  anak-anaknya kepada  YPI Al Azhar. Karena YPI Al Azhar, memiliki tenaga pendidik yang telah mempunyai pengalaman dan melalui proses rekruitmen standar YPI Al Azhar Jakarta. Berikut syarat Pendaftaran peserta didik baru; - Mengisi formulir pendaftaran dengan melampirkan foto copy akte kelahiran, foto copy kartu keluarga - Membayar uang pendaftaran sebesar Rp 350.000. “Untuk pendaftaran, pengisian formulir semua sistem online yang dapat diakses laman salam Al Azhar. Termasuk pembayaran apapun kita sistem online jadi bapak ibu tidak perlu repot-repot untuk melakukan pendaftaran,” kata Wiyato. (svc/chy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: