26 Juli, Festival Danau Nibung
Danau Nibung Mukomuko. foto: dok rb--
MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.DISWAY.ID – Setelah terkendala pandemi Covid-19. Festival Danau Nibung kembali dilaksanakan Pemkab Mukomuko.
“Sebelumnya, Festival Danau Nibung kita rancang dimulai 16 Juli sampai 17 Juli. Namun ditunda pelaksanaannya, disepakati mulai 26 Juli hingga 27 Juli 2022,” kata Kepala Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Mukomuko, Agus Harvinda, ST, M.Si.
Kegiatan yang digelar berupa bazar dan kuliner, lomba kano antar OPD dan Forkopimda Kabupaten Mukomuko.
Juga ada lomba foto dan video wisata yang pesertanya khusus pelajar SMA dan SMK.
BACA JUGA: Danau Nibung, Objek Wisata Potensial
Lomba mewarnai yang pesertanya anak PAUD se-Mukomuko, parade musik dari komunitas akustik dan lomba burung berkicau oleh komunitas kicau mania.
“Seluruh kegiatan kita pusatkan di Danau Nibung, sesuai tujuan kegiatan untuk mempromosikan Objek Wisata Danau Nibung,” ucap Harvinda.
Saat acara pembukaan 26 Juli, rangkaian kegiatan berupa makan gedang dan pagelaran seni budaya.
Sekaligus hari pertama itu dibuka kegiatan bazar dan kuliner.
Di hari itu juga,dilaksanakan lomba mewarnai.
Juga lomba kano, lomba parade musik dan lomba burung berkicau yang dimulai 26-27 Juli. Masyarakat luas pun diharapkan untuk hadir menyaksikan.
BACA JUGA: Dua Kurir Sabu Dicokok Aparat, Dari Mana BB Diperoleh Masih Didalami
Termasuk masyarakat dari luar Mukomuko.
Apalagi di Objek Wisata Danau Nibung, sudah terdapat sejumlah fasilitas yang telah dibangun pemerintah.
Seperti kios kuliner, taman, tempat istirahat dan beberapa bangunan lainnya sebagai penunjang objek wisata.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: