Modal Lagi ! Suntik PT Bimex Rp 1 Miliar, Ini Pesan Anggota DPRD Provinsi Bengkulu
Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi, S.IP, MM.--BELA/RB
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – PT Bimex, perusahaan daerah milik Pemprov Bengkulu bakal disuntik modal tambahan Rp 1 miliar di APBD 2024.
BACA JUGA:Masih Banyak PR Dirut Baru PT Bimex
Modal ini untuk menunjang operasional perusahaan plat merah itu, sebab tahun ini tidak ada penambahan modal untuk PT Bimex.
BACA JUGA:Siapkan Rp 28,5 Miliar, Ini Pemda se Provinsi Bengkulu yang Alokasikan Anggaran Stunting Terbesar
Hal ini disampaikan Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi, S.IP, MM.
BACA JUGA:17 Warga Kelurahan Teluk Sepang Bengkulu Terpapar Penyakit, Akibat Kabut Asap dari Batubara Terbakar
"Tahun 2023 APBD kita dalam posisi defisit hingga Rp 80 miliar," ujarnya.
BACA JUGA:Blank Spot ! di Desa Kabupaten Ini, Masih Belum Bisa Akses Internet
Ia menambahkan, penyertaan modal untuk Bimex (Perseroda) sendiri sesuai dengan kesepakatan setelah melihat adanya perkembangan terhadap PT Bimex.
BACA JUGA:Wow! Tepung Beras Rose Brand di Campur Air Mawar bisa untuk Mencerahkan Kulit
Hanya saja dalam proses pencairan yang dilakukan nantinya harus mengikuti prosedur dan aturan yang berlaku agar penyertaan modal yang ada dapat tepat sasaran.
BACA JUGA:Lowongan Pekerjaan, Kementerian ATR/BPN untuk D3/S1, Berikut Tanggal dan Syarat Pendaftarannya
''Di tahun 2022 kita menganggarkan penyertaan modal kurang lebih Rp 2,5 miliar, tapi tidak bisa dicairkan karena salah satu syarat harus diaudit dahulu keuangan dari PT. Bimex, ada rekomendasi yang mengharuskan mereka untuk diaudit. Sehingga di tahun 2022 penyertaan modal tidak bisa dicairkan dan di tahun 2024 ini kita mencoba untuk menganggarkan Rp 1 miliar. Tapi tetap dengan prosedur yang ada, agar jangan sampai nanti uang satu miliar ini tidak tepat sasaran,'' imbuh Edwar.
BACA JUGA:Ini ! Beberapa Penyakit yang Tidak jadi Tanggungan BPJS Kesehatan, Silakan Pastikan di Sini
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: