HONDA

Jangan Salah, Ini Dia 5 Tips Mengganti Oli Motor yang Benar

Jangan Salah, Ini Dia 5 Tips Mengganti Oli Motor yang Benar

Ini dia 5 tips mengganti oli motor yang benar, jangan salah.--Foto: Freepik.com/user6652880

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COMOli mesin kendaraan bermotor mempunyai peranan penting terhadap sepeda motor. 

Diketahui pada sepeda motor oli mesin ini berfungsi sebagai pelumas, selain itu oli mesin juga memiliki fungsi sebagai pendingin, perapat, pembersih, dan juga pencegah karat pada mesin.

Terdapat beberapa keluhan umum yang sering terjadi terkait sepeda motor seperti misalnya kurang bertenaga.

Bahan bakar yang boros, serta knalpot mengeluarkan asap putih, dan mesin mengalami overheat, dan yang lebih parah lagi sepeda motor macet secara tiba-tiba.

BACA JUGA:Arti Kode dari Oli Mesin yang Harus Kamu Ketahui, Agar Tidak Salah Pilih

Diketahui kejadian tersebut disebabkan oleh telat dari penggantian oli mesin atau juga dikarenakan penggunaan oli yang tidak sesuai dengan standar dari pabrikan sepeda motor.

Dalam menjaga supaya performa sepeda motor tetap optimal, maka untuk penggantian oli mesin pada sepeda motor ini perlu dilakukan secara rutin pada 2 ribu km atau pada setiap 2 bulan sekali. 

Harus dipastikan memakai oli mesin yang telah direkomendasikan oleh pabrikan sepeda motor.

Untuk memastikan kualitas serta kompatibilitas yang tepat,Berikut ini cara mengganti oli mesin motor yang benar:

BACA JUGA:Hanya Satu Hari, Ganti Oli Mesin Gratis Servis Motor dan Oli Gardan

1. Kamu Siapkan Peralatan dan Cari Lokasi yang Nyaman

Kamu harus terlebih dahulu menyiapkan peralatan yang dibutuhkan, diantaranya  wadah penampung oli bekas, kunci pas ataupun kunci ring,  dan lap.

Setelah semuanya siap, kemudian kamu siapkan oli motor yang hendak digunakan. Pakailah merek yang direkomendasikan atau produk pabrikan. 

Kemudian kamu pilih tempat yang nyaman untuk mengganti oli motor tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: