Kenali Penyebab dan Gejala Kolesterol Tinggi, Usia Muda Tetap Berisiko
Usia muda tetap berisiko, kenali penyebab dan gejala kolesterol tinggi.--freepik
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Kolesterol tinggi merupakan kondisi yang perlu diwaspadai karena memiliki risiko menyebabkan penyumbatan di pembuluh darah.
Kondisi ini umumnya terjadi pada lansia, namun tidak menutup kemungkinan dialami oleh seseorang berusia muda.
Lantas, apa saja gejala kolesterol tinggi yang diderita pada usia muda yang perlu diwaspadai?
Dirangkum dari berbagai sumber, simak informasi selengkapnya dalam artikel berikut ini.
Hiperkolesterolemia merupakan kondisi seseorang dengan kadar kolesterol dalam tubuh yang melebihi batas normal.
Dan umumnya, kondisi ini lebih sering dialami oleh lansia dibandingkan orangs berusia muda.
Meski demikian, bukan tidak mungkin hiperkolesterolemia dapat terjadi pada individu berusia muda.
Saat mengalami kolesterolemia di usia muda, penting bagi seseorang untuk dapat mengelola kondisi tersebut dengan sebaik mungkin.
Pasalnya, hal tersebut berisiko meningkatkan penyakit jantung hingga stroke.
Pada dasarnya, terdapat dua jenis hiperkolesterolemia yang umum terjadi, yaitu hiperkolesterolemia yang diturunkan dan hiperkolesterolemia yang didapat.
BACA JUGA:Benarkah Kuning Telur Sebabkan Kolesterol Tinggi? Begini Penjelasan Dokter Henry Suhendra
Hiperkolesterolemia yang diturunkan adalah jenis kolesterol tinggi yang terjadi akibat kelainan genetik.
Kondisi ini akibat mutasi atau perubahan pada gen yang berfungsi menghilangkan kolesterol jahat di dalam darah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: