HONDA

Google Maps Hadirkan Fitur Baru untuk Memudahkan Navigasi dan Parkir

Google Maps Hadirkan Fitur Baru untuk Memudahkan Navigasi dan Parkir

Untuk memudahkan navigasi dan parkir, Google Maps hadirkan fitur baru.--dokumen/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Aplikasi penunjuk jalan besutan Google, Google Maps, kini hadir dengan dua fitur baru yang semakin memudahkan pengguna dalam bernavigasi.

Fitur-fitur ini diharapkan dapat meningkatkan pengalaman pengguna saat berkendara dan mencari tempat parkir.

Pertama, Google Maps kini memungkinkan pengguna untuk melaporkan insiden atau situasi di jalan yang menyebabkan kemacetan.

Dengan fitur ini, pengguna cukup mengklik ikon pelaporan di sisi kanan bawah layar, kemudian memilih jenis insiden atau kondisi jalan yang mereka lihat, seperti penutupan jalan atau kecelakaan.

BACA JUGA:Tidak Perlu Menghapus File jika Memori Handphone Penuh, Simak Solusi dari Google

BACA JUGA:Denda Rp 3,83 Triliun Buat Google dari Perancis

Informasi ini akan membantu pengguna lain mengetahui kondisi lalu lintas di rute yang akan mereka lewati.

"Google Maps memudahkan pelaporan insiden dan informasi penting seperti konstruksi, penutupan jalur, objek di jalan, dan kehadiran polisi," tulis Google dalam blog resminya yang dirilis pada Kamis.

Selain itu, Google Maps juga menambahkan fitur navigasi baru yang dapat menunjukkan jalan masuk dan lokasi parkir di tujuan pengguna.

Ketika mendekati lokasi yang dituju, Google Maps secara otomatis akan memandu pengguna menuju jalan masuk dan menunjukkan lokasi parkir terdekat.

BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Gelar Nikah Massal Gratis untuk 10 Pasangan Tidak Mampu, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

BACA JUGA:Grand Prize 1 Unit Toyota New Calya di Jalan Santai HUT Agung Concern Siap Diperebutkan

"Fitur ini sangat membantu jika Anda pergi ke tempat yang tidak dikenal saat gelap atau larut malam," tambah Google.

Fitur-fitur baru ini akan diluncurkan secara global dalam beberapa pekan mendatang di perangkat Android dan iOS, serta di mobil dengan Google Built-in, Android Auto, dan Apple CarPlay.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: