HONDA

8 Makanan Khas Imlek yang Bukan Hanya Enak, Tapi Penuh Filosofi Mendalam!

8 Makanan Khas Imlek yang Bukan Hanya Enak, Tapi Penuh Filosofi Mendalam!

8 Makanan Khas Imlek yang Bukan Hanya Enak, Tapi Penuh Filosofi Mendalam!--Instagram/suarasurabayamedia

RAKYATBENGKULU.COM - Perayaan Imlek, yang dikenal sebagai Tahun Baru China, selalu dihiasi dengan berbagai hidangan khas yang tidak hanya nikmat, tetapi juga sarat makna. 

Setiap makanan memiliki filosofi tertentu yang mencerminkan harapan dan doa untuk tahun yang penuh berkah.

Berikut adalah 8 makanan khas Imlek beserta filosofi di baliknya dikutip dari akun Instagram @suarasurabayamedia:

1. Kue Keranjang 

Kue keranjang, atau biasa disebut "kue cina," terbuat dari ketan dan gula merah. Bentuknya yang bulat melambangkan kesatuan dan kelanggengan. 

Filosofi di balik kue keranjang adalah harapan agar keluarga selalu bersatu dan hubungan antar anggota keluarga tetap kuat sepanjang tahun.

BACA JUGA:Jangan Diabaikan! Waspada Kekerasan Verbal dalam Rumah Tangga

BACA JUGA:Memulihkan Keseimbangan Hidup: Apa Dilakukan Saat Anda Burnout?

2. Kue Lapis Legit 

Kue lapis legit memiliki lapisan-lapisan yang tipis dan banyak, yang melambangkan keberuntungan dan rezeki yang berlimpah.

Semakin banyak lapisan, semakin besar harapan untuk mendapatkan rezeki yang terus bertambah di tahun yang baru.

3. Jeruk 

Jeruk, khususnya jeruk mandalika, sering dijadikan simbol kelimpahan.

Dalam bahasa Mandarin, kata "jeruk" terdengar mirip dengan kata "kaya" atau "beruntung". Oleh karena itu, jeruk menjadi lambang harapan agar tahun baru membawa keberuntungan dan rezeki yang melimpah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: