Sekda Mukomuko Lantik Pengurus BAZNAS Baru untuk Periode 2024-2029

Sekda Mukomuko Lantik Pengurus BAZNAS Baru untuk Periode 2024-2029--Bayu/Rakyatbengkulu.com
MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, Abdiyanto resmi melantik pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Mukomuko periode 2024-2029 pada Jumat 7 Februari 2025, bertempat di ruang rapat Sekretariat Daerah Kabupaten Mukomuko mulai pukul 08.00 WIB.
Pelantikan ini menandai pergantian ketua BAZNAS, dimana sebelumnya dijabat oleh Drs. H. M. Munir, SH, M.Hum, dan kini digantikan oleh Drs. H. Ali Muda.
Dalam sambutannya, Sekda Abdiyanto menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaan atas pelantikan lima pengurus baru BAZNAS Kabupaten Mukomuko.
Ia berharap pengurus yang baru dapat bekerja sama dengan baik untuk mengelola zakat, infak, dan sedekah demi kemaslahatan umat dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Mukomuko.
BACA JUGA:Usia Dewasa Tapi Masih Tantrum? Temukan Penyebab dan Solusinya yang Mengejutkan!
BACA JUGA:Hati-Hati! 5 Shio yang Akan Ciong di Bulan Ini, Begini Cara Menghindarinya
"Saya berharap dengan telah melantik lima pengurus pimpinan BAZNAS Mukomuko yang baru ini, semoga amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan penuh integritas,
keikhlasan, dan tanggung jawab dalam mengelola zakat, infak, dan sedekah demi kemaslahatan umat serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Mukomuko khususnya," ujarnya.
Abdiyanto juga mendoakan agar kepemimpinan yang baru ini senantiasa diberkahi Allah SWT, diberi kemudahan dalam menjalankan tugas, serta mampu membawa BAZNAS Kabupaten Mukomuko semakin maju dan memberikan kontribusi besar dalam mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh masyarakat.
Berikut adalah daftar pengurus pimpinan BAZNAS Kabupaten Mukomuko yang baru dilantik:
BACA JUGA:Bappeda Sebut Camat Pino Sebagai Camat Terbaik di Bengkulu Selatan Berkat Program Serbu Desa
BACA JUGA:Dinkes Imbau Warga Jaga Kebersihan, DBD Tembus 13 Kasus di Kota Bengkulu
- Drs. H. Ali Muda sebagai Ketua.
- Madri, SKM., M.AP sebagai Wakil Ketua I.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: