HONDA

Harga TBS Sawit di Mukomuko Melambung 30 Rupiah

Harga TBS Sawit di Mukomuko Melambung 30 Rupiah

Harga TBS Sawit di Mukomuko Melambung 30 Rupiah--ist/rakyatbengkulu.com

MUKOMUKO, RAKYATBENGKULU.COM - Kabar gembira bagi para petani sawit di Kabupaten MUKOMUKO, Bengkulu! 

Harga Tandan Buah Segar (TBS) sawit di daerah ini terus merangkak naik, bahkan telah melampaui Harga acuan resmi dari provinsi.

Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Mukomuko mencatat, pada tanggal 9 Februari 2025, harga TBS sawit tertinggi di Mukomuko mencapai Rp 2.830 per kilogram, sementara harga terendah berada di angka Rp 2.670 per kilogram. 

BACA JUGA:312 'Surat Cinta' untuk Nelayan Mukomuko: Demi BBM, Demi Rezeki

BACA JUGA:Shio dan Tren Karier 2025, Profesi yang Paling Cocok untuk Kamu

Kenaikan ini cukup signifikan dibandingkan sebelumnya yang hanya berkisar Rp 2.800 per kilogram.

"Sampai saat ini harga TBS sawit di beberapa pabrik yang ada untuk harga tertinggi mencapai Rp. 2.830 per kilogramnya sedang yang terendah Rp. 2.670 per kilogramnya," ujar Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Fitriani Ilyas.

Fitriani menjelaskan, harga TBS sawit di Mukomuko saat ini masih berada di atas harga acuan resmi dari Provinsi Bengkulu, yaitu Rp 2.552,69 per kilogram. 

BACA JUGA:Kenapa Anak Muda Suka Jadi Digital Nomad? Kebebasan Kerja Impian!

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko 'Siapkan Karpet Merah' untuk Gudang Bulog Impian Petani

Hal ini tentu menjadi angin segar bagi para petani sawit di daerah ini.

"Harga TBS sawit tersebut masih dikategorikan harga standar untuk Mukomuko. Meskipun ada beberapa pabrik sawit yang menetapkan harga di atas harga TBS sawit hingga Rp 2.830 per kilogram dan yang terendah Rp 2.670 per kilogram," ungkapnya.

Rincian Harga TBS Sawit di Mukomuko

Berikut adalah rincian harga TBS sawit di beberapa pabrik di Kabupaten Mukomuko pada Minggu, 9 Februari 2025:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: harga tbs sawit terbaru di mukomuko