HONDA

Sengketa Tapal Batas Lebong vs Bengkulu Utara: Dua Bupati Sepakat Tempuh Jalan Damai

Sengketa Tapal Batas Lebong vs Bengkulu Utara: Dua Bupati Sepakat Tempuh Jalan Damai

Sengketa Tapal Batas Lebong vs Bengkulu Utara: Dua Bupati Sepakat Tempuh Jalan Damai--Badri/rakyatbengkulu.com

LEBONG, RAKYATBENGKULU.COM – Harapan baru muncul dari konflik tapal batas antara Kabupaten Lebong dan Kabupaten Bengkulu Utara. 

Kedua kepala daerah, Bupati Lebong H. Azhari, SH., MH dan Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE., M.Ap, kini sepakat untuk duduk bersama dan menyelesaikan perselisihan yang telah berlangsung selama bertahun-tahun.

Pertemuan penting ini dijadwalkan akan berlangsung di Bengkulu Utara, setelah sebelumnya sempat tertunda karena padatnya agenda kedua pemimpin daerah.

BACA JUGA:Remaja Bengkulu Dievakuasi dari Bukit Kaba Akibat Diduga Hipotermia di Tengah Cuaca Ekstrem

BACA JUGA:Harga Emas Tembus Rp1,9 Juta per Gram, Warga Bengkulu Ramai-Ramai Borong Antam

"Awalnya kita sudah rencanakan pertemuan saat Ramadan, tapi karena kesibukan masing-masing, akhirnya diundur. Tapi semangat kita tetap sama: menyelesaikan persoalan ini secara kekeluargaan," ujar Bupati Azhari.

Uniknya, benih perdamaian ini mulai tumbuh dari momen tak terduga. 

Saat menghadiri retret kepala daerah se-Provinsi Bengkulu di Magelang pada 21 Februari lalu, keduanya terlibat dalam obrolan hangat di luar forum resmi. 

BACA JUGA:Curiga Tapi Tak Pasti? Ini 7 Tanda Pasangan Selingkuh Saat LDR yang Tak Disadari

BACA JUGA:Afirmasi Positif yang Bisa Membantu Kamu Menghadapi Hari-Hari yang Sibuk

Bahkan saat dalam perjalanan pulang ke Bengkulu, Azhari dan Arie yang duduk bersebelahan di pesawat, sempat melontarkan ide kompromi.

"Saya sempat usulkan agar wilayah sengketa dibagi dua saja. Respons beliau cukup positif. Ini jadi sinyal baik bahwa penyelesaian damai sangat mungkin," kata Azhari optimis.

Bupati Azhari juga telah menyampaikan perkembangan ini kepada Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE. 

BACA JUGA:170 Calon Jemaah Haji Mukomuko Siap Berangkat ke Tanah Suci, Ini Jadwal Lengkapnya

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: