Polda dan Dandim Pantau Pelaksanaan Pencoblosan

Kamis 10-12-2020,09:56 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

KOTA BINTUHAN – Untuk memastikan pilkada serentak di Kabupaten Kaur berjalan aman dan lancar, jajaran Polres Kaur dan juga TNI terus melakukan patroli pengamanan. Bahkan Rabu (9/12) pihak Polda Bengkulu langsung turun memantau Pilkada Kaur yaitu Direskrimum Kombes Pol Teddy Suhendyawan. Didampingi Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK dan juga Dandim 0408 Bengkulu Selatan – Kaur Letkol Inf Yudha Nugraha melakukan pemantauan di sejumlah TPS yang ada di Kecamatan Maje, Kaur Selatan dan sekitarnya. “Kita pastikan semua berjalan aman kendati dalam kondisi hujan. Kita juga berharap warga Kaur nantinya tetap menjaga Kaur ini dalam kondisi aman dan kondusif walaupun siapa saja yang menang nantinya. Kita juga memastikan kalau pelaksanaan pilkada di setiap TPS yang ada di Kaur ini tetap menggunakan protokol kesehatan covid-19,” ungkap Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK, MH kemarin. Sementara itu akibat hujan yang terus terjadi di Kaur pada Selasa malam hingga Rabu pagi kemarin. Membuat banyak TPS yang ada di Kaur terganggu, karena atap bocor dan sebagainya. Bahkan ada satu TPS yang tendanya roboh akibat hujan dan badai yang terjadi pada Selasa malam yang lalu. Akibatnya saat petugas dan warga datang TPS 3 Desa Tanjung Baru Kecamatan Maje, TPS yang ada tidak bisa digunakan karena roboh. Bagian atapnya roboh, sehingga membuat meja, kursi yang telah disiapkan basah. Tidak hanya itu saja akibat kejadian tersebut KPPS pun memindah TPS yang roboh tersebut ke rumah warga. Sehingga jadwal memilih pun harus mundur dan warga baru bisa memilih di TPS 3 Tanjung Baru kemarin sekitar pukul 09.00. “Iya TPS yang sudah kita siapkan roboh karena hujan lebat yang terjadi dan ini baru kita ketahui saat pagi. Karena tidak bisa lagi dipergunakan maka untuk TPS yang ada kita alihkan ke rumah warga. Namun kegiatan pemilihan tetap berjalan lancar,” kata KPPS Ahmad Kiram. Untuk diketahui hujan terus terjadi di Kabupaten Kaur hingga pukul 11.00 WIB kemarin sehingga banyak warga yang memilih di TPS terlambat datang. Namun demikian kegiatan pencoblosan tetap berjalan aman dan lancar.(cik)

Tags :
Kategori :

Terkait