20 Tahun Harian Rakyat Bengkulu, Unggul Tingkat Nasional

Rabu 01-09-2021,08:32 WIB
Reporter : redaksi rb
Editor : redaksi rb

BENGKULU - Di sepanjang perjalannya selama 20 tahun ini, Harian Rakyat Bengkulu terus berupaya menyajikan pemberitaan-pemberitaan menarik bagi pembaca setianya. Diantaranya dengan menerbitkan berita mendalam dengan mengupas persoalan yang ada di Bumi Rafflesia sampai ke akar-akarnya.

BACA JUGA:  Ini Deretan Karya Pemenang Lomba Fotografi Wajah Provinsi Bengkulu 2021, Dalam Rangka HUT RB ke 20 Konsistensi dan kerja sama tim akhirnya membuahkan hasil. Bahkan mendapatkan pengakuan di tingkat nasional. Seperti berhasil meraih penghargaan Laporan Investigasi Surat Kabar Terbaik dalam ajang The 12th Indonesia Print Media Award (IPMA) tahun 2021. Mendapat Silver Winner. Bahkan bila dilihat dari urutan yang diumumkan juri IPMA, Koran RB berada di atas Koran Kompas.

“Di tahun sebelumnya, RB juga mendapatkan penghargaan tingkat nasional untuk kategori investigasi,” kata General Manager Harian Rakyat Bengkulu, Marsal Abadi.

Kompetisi ini bukan hanya diikuti oleh surat kabar harian yang ada di Sumatera. Tetapi cakupannya nasional atau se-Indonesia. Bukan hanya laporan investigasi, RB juga mendapatkan penghargaan kategori Surat Kabar Harian Regional Sumatera Terbaik (Sampul Muka).

“Penghargaan ini kami persembahkan untuk masyarakat Bengkulu, tekhusus pembaca setia Harian Rakyat Bengkulu,” kata Marsal Abadi.

Menurut Marsal penghargaan tidak akan dicapai tanpa adanya kerja sama yang kuat antar Tim Laporan Investigasi RB (Redaksi-Pracetak), maupun divisi lainnya. Seperti Divisi Iklan, Sirkulasi maupun Percetakan.

BACA JUGA:  Ini Pemenang Lomba Video dan Foto HUT RI “Dari Bengkulu Indonesia Merdeka” “Kami bersyukur dan bangga RB dapat bersaing dan sejajar dengan koran nasional. Menjadi yang terbaik dalam konten laporan investigasi tingkat nasional,” kata Marsal. (**)

Simak Video Berita 
Tags :
Kategori :

Terkait