BENGKULU, RAKYATBENGKULU. Com - Menumbuhkan rasa cinta dan mengajari anak untuk sholat lima waktu, perlu kesbaran dan tekad yang kuat.
Ada tahapan yang perlu kamu ketahui dan mulai menjalankannya. Ada tiga fase yang harus dilalui, yakni fase umur 1 - tahun, fase umut 5 - 7 tahun dan afse 9 - 10 tahun.
BACA JUGA:Allah Permudah Datangnya Rezeki, Rutin Sholat Dhuha Setiap Hari, Meski Hanya 2 Rakaat
Jika berhasil mengikuti tahapannya mudah-mudahan keinginan kamu agar anak rajin sholat dan ibadah lainnya akan tercapai.
Fase 1 - 3 tahun, pada fase ini anak-anak akan cenderung meniru apa yang dilakukan orangtuanya. Itu kenapa kamu bisa mengajak mereka untuk ikut sholat, bila belum mau jangan dipaksa.
BACA JUGA:Supaya Keluarga Makin Rajin Sholat, Yuk Siapkan Ruang Khusus untuk Sholat dalam Rumah
Pada lain waktu kamu bisa mulai mengajak lagi sambil melihat contoh di masjid atau tempat lainnya. Pada fase ini kamu mulai menanamkan pondasi cinta terhadap sholat.
Biarkan anak melihat aktivitas sholat yang orangtua lakukan, kalau perlu ajak anak ikut pergi ke masjid untuk melihat bagaimana aktivitas ibadah sholat di masjid yang ramai.
BACA JUGA:Orang jadi Malas Beraktivitas, Menghambat Datangnya Rezeki, Bila Kamu Tidur Setelah Sholat Subuh
Nantinya anak akan meniru kebiasaan orangtuanya, biarkan saja dulu dia mengikuti gerakan atau mengenakan atribut untuk sholat. Bila setiap hari melihat, anak juga akan meniru. Karena anak adalah peniru yang ulung.
Fase umur 5 - 7 tahun. Pada fase ini mulailah membiasakan anak untuk sholat. Sambil mulai mengajarkan apa saja yang dibaca saat gerakan tertentu.
BACA JUGA:Tiga Kali Berturut-turut Tidak Sholat Jumat Tanpa Uzur, Rasulullah Bersabda Dia Kafir
Mulai dari niat, bacaan Al Fatihah, surat pendek, bacaan saat i'tidal, rukuk, sujud dan lainnya.
Sampaikan juga kebaikan dan keutamaan sholat pada anak dalam bentu cerita. Bila anak merespon dengan baik dan mampu mengikuti apa yang diajarkan, maka jangan ragu untuk memberikan reward atau hadiah sebagai bentuk penghargaan atas usaha mereka.
BACA JUGA:Ingin Punya Meja dan Kursi Taman di Teras, Sesuaikan dengan Budget yang Kamu Miliki