Korban pun panik dan langsung bergegas memberitahu kerabat dan tetangga sekitar rumah kalau kebakaran menimpa kediamannya. Ia berharap para tetangga bisa membantu menyelamatkan barang- barang berharga yang berada di dalam rumah.
BACA JUGA:Mengenal Biji Rami dan Segudang Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Turunkan Kolesterol
Teriakan Eva Ramula selaku korban pun direspon cepat para tetangga. Namun, sayang sekali upaya para tetangga tidak bisa berbuat banyak. Kobaran api tetap membesar dan hanya beberapa barang saja yang dapat terselamatkan. Beberapa surat-surat penting dan satu unit motor dikabarkan ikut terbakar 100 persen.
BACA JUGA:Rezeki Mengalir Deras, Ini 10 Perabotan Rumah yang Membawa Hoki Berdasarkan Feng Shui
"Hingga saat ini penyebab timbulnya api belum dapat diketahui. Namun, asal api diketahui dari bagian belakang rumah. Api pun baru berhasil dipadamkan sekitar 1 jam pasca kebakaran. Setelah kerjasama bahu membahu dari petugas Damkar, warga dan kepolisian," tambah Andi Winawan selaku Kasi Humas Polres Seluma.**