BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Salah satu tanaman yang masuk golongan tanaman hias adalah daun tujuh jarum atau nama latinnya pereskia bleo.
Sebenarnya tanaman hias berbunga ini memiliki manfaat bagi kesehatan. Manfaat yang bisa kamu rasakan seperti pereda nyeri hingga pencegahan kanker.
Daun tujuh jarum ini berasal dari genus kaktus berdaun dan berbunga yang menjadi tanaman hias sekaligus tanaman herbal.
BACA JUGA:Tabel Rincian Dana Desa 2024 Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan: Ini Lengkapnya
Beberapa nutrisi yang terkandung dalam daun tujuh jarum diantaranya Karbon Klorin Kalium (potassium), kalsium, alumunium, oksigen, magnesium, fosfor, sulfur, silikon dan zat besi.
Karena kandungan mineral tersebut daun tujuh jarum dapat membantu mencegah dan mengobati beberapa penyakit. Yuk simak beberapa khasiat daun tujuh jarum.
1. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Berkat kandungan kalium (potasium) sebanyak 10,16 persen membuat mineral yang satu ini lebih dari dua kali lipat kandungan potasium dalam tomat yang hanya 4,5 persen.
BACA JUGA:Tabel Rincian Dana Desa 2024 Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan: Ini Lengkapnya
Padahal tomat terkenal sebagai sayuran dengan kadar kalium yang tinggi. Salah satu cara menurunkan tekaanan darah bisa dengan diet tinggi kalium.
Mungkin kandungan inilah yang membuat daun tujuh jarum secara tradisional menjadi ramuan tradisional untuk penderita hipertensi.
2. Antimikroba
Daun tujuh jarum ternyata juga memiliki sifat antibakteri, antivirus dan antijamur. Lantaran adanya kandungan metanol dan heksana.