Warna monokrom seperti hitam, putih, dan abu-abu bisa menciptakan ruang tamu yang modern dan keren.
Gaya monokrom juga memberikan kesan minimalis yang rapi dan elegan.
Tambahkan aksen metalik atau tanaman hias untuk tampilan yang lebih hidup.
BACA JUGA:4 Rekomendasi Kipas Angin Gantung Terbaik, Cocok untuk Interior Ruang Tamu
7. Modern dengan Abu-abu Muda
Abu-abu muda adalah warna yang sedang banyak digemari untuk ruang tamu modern.
Warna ini memberikan tampilan yang bersih dan minimalis, serta cocok dipadukan dengan berbagai elemen dekorasi.
Kamu bisa mengombinasikannya dengan warna pastel untuk memberikan nuansa yang lebih lembut dan segar.
8. Bold dengan Hitam
Warna hitam mungkin terlihat berani untuk ruang tamu, tetapi dengan pemilihan yang tepat, warna ini bisa menciptakan tampilan yang dramatis dan elegan.
BACA JUGA:9 Model Teralis Jendela Minimalis Cocok untuk Ruang Tamu
Gunakan hitam sebagai aksen di dinding atau untuk furnitur besar seperti sofa.
Kombinasikan dengan warna netral atau metallic untuk tampilan yang lebih seimbang.
9. Tenang dengan Biru Muda
Biru muda adalah warna yang memberikan suasana tenang dan menyegarkan di ruang tamu.
Warna ini cocok untuk Kamu yang menyukai suasana yang damai dan nyaman.