Transgender Nong Poy Asal Thailand Menikah dengan Konglomerat, Mendadak Jadi Pewaris

Sabtu 25-05-2024,10:30 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

Nong Poy sangat mencintai suaminya begitupun sebaliknya terlihat dari potret-potret dibagikannya di akun Instagram tersebut, sang suami nampak begitu sangat mencintai dari Nong Poy.

Potret-potret mesra ini dibagikan Nong Poy ketika mereka melakukan bulan madu di kehidupan mereka sehingga banyak sekali publik atau netizen yang menyukai keromantisan dari pasangan ini.

Dengan pengikut hampir 2,5 juta, kepopuleran dari Nong Poy ini tidak diragukan lagi dengan kecantikan yang dimilikinya banyak sekali yang tertarik dengan dirinya.

Diketahui bahwa Nong Poy sendiri terlahir dengan jenis kelamin laki-laki yang bernama asli Saknarin Marnyaporn dilahirkan pada tanggal 5 Oktober 1986 yang kemudian memutuskan untuk menjadi seorang perempuan.

BACA JUGA:Lebih Sehat dan Kaya Nutrisi dari Telur Ayam Biasa, Ini 8 Manfaat Telur Ayam Kampung untuk Kesehatan Tubuh

Orang tuanya selalu membujuk Nong Poy untuk kembali kepada kodratnya sebagai seorang lelaki tetapi pada umur 19 tahun Nong Poy memutuskan untuk melakukan operasi menjadi wanita.

Dimana parasnya dan tubuhnya sempurna layaknya seorang wanita berikut juga dari krisis identitas yang dialaminya meskipun tubuhnya lelaki namun hatinya bak seorang perempuan.

Itulah mengapa sampai saat ini Nong Poy memilih untuk menjadi seorang perempuan dan telah menikah dengan seorang konglomerat asal Thailand yang menjadi pewaris tunggal dari sebuah perusahaan.

Selama ini dia dinobatkan sebagai transgender yang memiliki paras sempurna dan tercantik asal Thailand yang banyak sekali kaum adam tertarik akan paras dari Nong Poy.

BACA JUGA:Desta Tanyakan Soal Rujuk ke Habib Jafar, Ternyata Dapat Penjelasan yang Seperti Ini

Di perjalanan karirnya dia sukses menjadi aktris dan modeling yang masuk di dalam ke dunia Showbiz di Thailand sendiri dan banyak sekali yang menyukai dari kesempurnaan paras Nong Poy.

Kebahagiaan Nong Poy sekarang lengkap sudah, lantaran sudah dinikahi oleh seorang suami yang bertanggung jawab atas dirinya yang sangat menyayanginya terlihat dari potret yang dibagikan.

Kategori :